Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Main ke Dogs Ministry, Datang Pukul 11 Siang Saja

Kompas.com - 09/05/2023, 12:01 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Buat pencinta anjing, hangout ke kafe Dogs Ministry yang berada di area Pluit, Jakarta Utara, tentu tidak boleh dilewatkan.

Seperti namanya, Dogs Ministry menawarkan pengalaman menarik dengan kehadiran lebih dari 50 anak bulu (anabul) yang lucu nan menggemaskan.

"Sebenarnya kita itu tempat edukasi seputar doggy," kata penanggung jawab operasional Dog Ministry, Bobby kepada Kompas.com di lokasi, Rabu (3/5/2023).

Baca juga: Kafe Dogs Ministry di Jakarta: Jam Buka dan Tiket Masuk

Meski begitu, sambung dia, Kafe Dog Ministry juga menyediakan fasilitas grooming, kafe untuk pesan makanan dan minuman sambil bermain dengan anjing, pet shop, hotel penitipan anjing, dan area taman bermain anjing.

Saat Kompas.com mengunjungi kafe ini, suasananya begitu nyaman dan hangat. Para anabul yang ramah datang silih berganti, menghampiri pengunjung untuk bermain atau sekadar ingin dimanja.

Tips ke Kafe Dog Ministry

Nah, mau ikutan bermain dengan para anabul di sini? Yuk simak sejumlah tips yang Kompas.com rangkum berikut.

1. Naik transportasi umum

Lokasi kafe Dogs Ministry persis di tepi jalan besar, dan tidak jauh dari pemberhentian bus (bus stop) TransJakarta SPBG Jakpro. Jadi, akan sangat mudah mencapainya menggunakan transportasi umum.

Salah satu opsinya, pertama, kamu bisa naik commuterline (KRL) dari stasiun mana saja, kemudian berhenti Stasiun Jakarta Kota.

Kafe Dogs Ministry: Jam buka dan tiket masuk.Kompas.com/Wasti Samaria Simangunsong Kafe Dogs Ministry: Jam buka dan tiket masuk.

Berikutnya setelah keluar dari stasiun, bisa berjalan sedikit ke arah Halte Kota yang ada persis di depan stasiun.

Dari sini naiklah bus TransJakarta nomor 12B (Senen-Pluit), lalu transit terlebih dulu di Halte Pangeran Jayakarta, satu pemberhentian dari Halte Kota.

Barulah dari Halte Pangeran Jayakarta, naik lagi bus TransJakarta nomor 12B (Senen-Pluit) arah sebaliknya.

Baca juga: Panduan Naik Trasportasi Umum ke Kafe Dogs Ministry, Cuma Rp 7.500

Setelah sekitar 16 pemberhentian, kamu akan turun di bus stop SPBG Jakpro, dari sini, hanya perlu berjalan lurus sekitar 400 meter agar sampai di Dogs Ministry.

Bila diakumulasikan, total ongkos yang Kompas.com keluarkan untuk sampai di Dogs Ministry sekitar Rp 7.500 sekali jalan, terdiri atas Rp 3.000 untuk KRL dan Rp 3.500 untuk TransJakarta.

2. Sedia uang elektronik

Bobby mengatakan, kafe Dogs Ministry hanya melayani transaksi non-tunai (cashless) menggunakan QR Code, kartu debit, kredit BCA, OVO, Shopeepay, Dana, dan Link Aja.

Kafe Dogs Ministry di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Rabu (3/5/2023).Kompas.com/Wasti Samaria Simangunsong Kafe Dogs Ministry di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Rabu (3/5/2023).

Maka itu, sebelum datang, kamu bisa menyiapkan saldo uang elektronik untuk membeli tiket hingga memesan makanan di sini.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com