Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Wisata di Singapura yang Terkenal, Wajib Dikunjungi Saat Liburan 

Kompas.com - 28/06/2023, 23:31 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Singapura merupakan salah satu destinasi favorit wisatawan Indonesia untuk liburan ke luar negeri. Selain jaraknya relatif lebih dekat dibandingkan negara lain, Singapura memiliki banyak destinasi wisata menarik.

Ada sejumlah tempat wisata di Singapura yang terkenal sehingga wajib dikunjungi saat liburan. Berikut tempat wisata di Singapura yang terkenal seperti dihimpun Kompas.com. 

Baca juga:

1. Jewel Changi 

Air terjun indoor Jewel Changi Airport, Singapura. SHUTTERSTOCK/DEREKTEO Air terjun indoor Jewel Changi Airport, Singapura.

Jewel Changi merupakan taman hiburan bernuansa alam yang berada di Bandara Internasional Changi, Singapura. Kamu bisa menjumpai HSBC Rain Vortex yang ikonik di Jewel Changi.

Mengutip Kompas.com(7/6/2022), HSBC Rain Vortex merupakan air terjun dalam ruang tertinggi di dunia. Di sekelilingnya terdapat banyak tanaman yang membuat air terjun ini semakin indah bak dikelilingi hutan.

Jewel terkoneksi dengan Terminal 1 Bandara Changi Singapura, serta terhubung dengan Terminal 2 dan 3 lewat SkyBridge. Kamu bisa mampir ke Jewel jika sedang berada di Bandara Changi atau akan datang ke sana.

2. Marina Bay Sands

Marina Bay Sands di SingapuraDok. Singapore Tourism Board Marina Bay Sands di Singapura

Marina Bay Sands adalah ikon Singapura. Mengutip Kompas.com (23/7/2010), Marina Bay Sands merupakan resort terintegrasi dengan fasilitas eksklusif lainnya seperti restoran, bar, kasino, dan museum.

Marina Bay Sands terdiri dari tiga menara dengan ketinggian masing-masing 55 lantai. Pada puncak ketiga menara resort tersebut, ada bangunan menyerupai kapal yang dinamai Sand Sky Park.

Dengan luas 12.400 meter persegi, terdapat kolam renang sepanjang 150 meter yang memberikan sensasi berenang di angkasa bagi para pengunjung. Pada malam hari, pengunjung bisa menikmati pertunjukkan cahaya dan air mancur di tengah Teluk Marina.

Marina Bay Sands juga memiliki kasino yang merupakan kasino kedua di Singapura setelah kasino pertama di Pulau Sentosa yang diresmikan pada Februari 2010

3. ArtScience Museum

Bagian atap ArtScience Museum yang dirancang serupa bunga Lotus di kawasan Marina Bay Sands, Singapura. KOMPAS.com/ OIK YUSUF Bagian atap ArtScience Museum yang dirancang serupa bunga Lotus di kawasan Marina Bay Sands, Singapura.

Masih berada di kawasan Marina Bay Sand, wisatawan bisa menjumpai ArtScience Museum. Museum ini berisi koleksi yang memadukan karya seni, sains, budaya, dan teknologi.

Melansir dari laman resminya, terdapat 21 ruangan galeri dengan total luas hampir 5.000 meter persegi. Museum ini sangat cocok bagi para pencinta seni.

Sejak dibuka pada Februari 2011, ArtScience Museum telah menyelenggarakan pameran skala besar untuk karya seniman terbaik dunia, seperti Leonardo da Vinci, Salvador Dali, Andy Warhol, Vincent Van Gogh, dan M.C.

4. Chinatown 

Pengunjung melihat berbagai hiasan dan pernak-pernik imlek di salah satu toko di kawasan Chinatown Singapura, Minggu (11/2/2018).KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Pengunjung melihat berbagai hiasan dan pernak-pernik imlek di salah satu toko di kawasan Chinatown Singapura, Minggu (11/2/2018).

Chinatown dulunya merupakan kawasan pusat imigran China yang datang ke Singapura. Sekarang, tempat ini disulap menjadi salah satu spot wisata populer di Singapura.

Wisatawan dapat melihat arsitektur bangunan ala Negeri Tirai Bambu. Selain itu, kamu bisa menjumpai aneka kuliner otentik China, seperti nasi ayam hainan, mi, dimsum, dan sebagainya.

Wisatawan juga bisa berbelanja sepuasnya di Chinatown, mulai dari pakaian, produk kerajinan, barang antik, dan sebagainya. Chinatown juga dilengkapi dengan tempat ibadah yang bisa menjadi destinasi wisata religi, seperti Sri Layan Sithi Vinayagar Temple, Buddha Tooth Relic Temple dan Sri Thendayuthapani Temple.

Baca juga:

5. Merlion Park 

Ilustrasi Singapura.
UNSPLASH/Jisun Han Ilustrasi Singapura.

Berwisata ke Singapura, belum lengkap tanpa mengunjungi atau berfoto dengan latar patung separuh singa separuh ikan yang ikonis.

Nama patung ikon Singapura itu adalah Merlion. Mengutip Kompas.com (16/7/2022), patung setinggi 8,6 meter ini salah satunya bisa ditemukan di Merlion Park atau Taman Merlion.

Merlion di Merlion Park didesain oleh Kwan Sai Kheong dan dipahat oleh Lim Nang Seng. Patung ini kemudian diresmikan oleh Perdana Menteri Lee Kuan Yew pada 15 September 1972

Kepala patung yang berbentuk singa merupakan simbol nama negara Singapura, yang dalam bahasa Melayu yang artinya Kota Singa

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Misteri Pilar Besi Kuno Berusia 1.600 Tahun di India yang Tidak Berkarat

Misteri Pilar Besi Kuno Berusia 1.600 Tahun di India yang Tidak Berkarat

Jalan Jalan
Tips Aman Berkunjung ke Kebun Binatang dengan Satwa Liar

Tips Aman Berkunjung ke Kebun Binatang dengan Satwa Liar

Travel Tips
Harga Tiket Terkini Pendakian Gunung Andong via Pendem

Harga Tiket Terkini Pendakian Gunung Andong via Pendem

Travel Update
Sheraton Belitung Resort Mulai Terapkan Energi Hijau yang Ramah Lingkungan

Sheraton Belitung Resort Mulai Terapkan Energi Hijau yang Ramah Lingkungan

Travel Update
Pemda DIY Tak Khawatir Wisatawan Turun Imbas Larangan Study Tour Beberapa Daerah

Pemda DIY Tak Khawatir Wisatawan Turun Imbas Larangan Study Tour Beberapa Daerah

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com