KOMPAS.com - LRT Jabodebek sudah beroperasi sejak, Kamis (28/8/2023). Moda transportasi massa ini melayani penumpang dari Cibubur dan Bekasi ke Jakarta, dan sebaliknya.
Jika naik LRT ke Bekasi, kamu bisa mampir ke sejumlah destinasi wisata dekat stasiun. Wisata dekat stasiun LRT Bekasi, beragam seperti pusat perbelanjaan (mal), taman kota, dan sebagainya.
Baca juga:
Kompas.com merangkum wisata dekat Stasiun LRT Bekasi, sebagai berikut.
Revo Town Mall merupakan re-branding dari Bekasi Square, berdasarkan informasi dari situs resminya. Selain perubahan merek, PT. Kilap Propertindo sebagai pengelola juga merenovasi bangunan mal ini.
Nama Revo, diambil dari kata dalam bahasa Inggris, revolution, yang bermakna inovasi dan transformasi. Sedangkan nama Town, diharapkan dapat mepresentasikan mal ini sebagai melting pot, atau tempat berkumpul bersama teman dan keluarga yang menjadi kebanggaan warga Bekasi.
Berdiri di atas lahan seluas 4 hektare, Revo Town Mall terdiri dari empat lain. Lokasinya berada di Jalan Ahmad Yani, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, atau sekitar 1,7 kilometer (km) dari stasiun LRT Bekasi Barat.
Hutan Bambu merupakan salah satu destinasi wisata keluarga yang populer di Kota Bekasi. Obyek wisata ini, menawarkan suasana asri di tengah pepohonan bambu.
Berdasarkan informasi dari Tribun Travel, ada fasilitas saung serta spot foto di Hutan Bambu. Spot foto favorit adalah Dermaga Cinta yang terbuat dari bambu dengan pagar berwarna-warni.
Pengunjung Hutan Bambu ini juga bisa menaiki perahu untuk menjelajahi Sungai Bekasi, dengan membayar Rp 10.000. Hutam Bambu berlokasi di Margahayu, Bekasi Timur, sektar 2,9 km dari stasiun LRT Bekasi Barat.
Baca juga:
Lihat postingan ini di Instagram
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.