Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayoritas Orang Indonesia Lihat Media Sosial untuk Pilih Tempat Wisata

Kompas.com - 04/10/2023, 15:31 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com – Kehadiran media sosial, seperti Instagram, YouTube, hingga TikTok, kini membantu masyarakat dalam memilih tempat wisata yang akan dikunjungi.

Dengan begitu, kita bisa mengetahui terlebih dahulu kondisi tempat wisata yang hendak dituju sebelum berangkat.

Tak hanya itu, informasi seputar harga tiket masuk hingga rute ke suatu tempat wisata, kini bisa digali melalui media sosial.

Baca juga: Tak Ingin Kalah dengan Solo, Yogyakarta Angkat Ritual Budaya Merti Sebagai Daya Tarik Wisata

Ketergantungan terhadap gadget tersebut ternyata memang dilakukan kebanyakan wisatawan Indonesia.

Bahkan menurut laporan bertajuk "SiteMinder's Changing Traveller Report 2023", 97 persen wisatawan Indonesia memilih tempat wisata yang hendak dikunjungi berdasarkan rekomendasi media sosial.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Adapun riset ini dilakukan pada Juli 2023 dengan diikuti 10.000 wisatawan dari 12 negara yang 840 di antaranya dari Indonesia.

“Dari sini terlihat bahwa wisatawan Indonesia cukup bergantung pada teknologi dan gadget-nya,” kata Regional Vice President SiteMinder untuk Asia Pasifik Bradley Haines dilansir dari Antara, Selasa (3/10/2023).

Baca juga: Turis Asing Mulai Kunjungi Wisata Simbar Semeru di Lumajang

Adapun, wisatawan seluruh dunia rata-rata hanya 70 persen yang memanfaatkan media sosial untuk mencari tempat liburan.

Pentingkan kualitas wisata dibanding jumlah

Selain itu, laporan juga mengatakan bahwa wisatawan Indonesia kini lebih tertarik mencari pengalaman otentik saat liburan dan tidak lagi ingin mengunjungi banyak tempat wisata sekaligus.

Ilutrasi Tari Kecak di Ubud, BaliShutterstock/GTW Ilutrasi Tari Kecak di Ubud, Bali

“Mereka saat ini lebih memilih untuk mencari pengalaman otentik saat liburan, berinteraksi dengan orang lokal saat liburan, atau menikmati seninya,” kata Senior Business Development Manager Siteminder Indonesia Rio Ricardo.

Ia mencontohkan saat seseorang ke Bali karena ingin menonton tari kecak, maka ia akan fokus datang untuk menontonnya dan tidak mencari tempat wisata lain untuk dikunjungi.

Baca juga: 5 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pilih Tempat yang Pas

Adapun hasil survei itu menunjukkan bahwa industri pariwisata di Indonesia harus makin memanfaatkan media sosial guna menarik wisatawan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

Travel Update
Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Travel Update
5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

Hotel Story
Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada Maret 2024 Capai 1,04 Juta

Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada Maret 2024 Capai 1,04 Juta

Travel Update
4 Tips Solo Traveling dengan Motor, Pastikan Kendaraan Siap

4 Tips Solo Traveling dengan Motor, Pastikan Kendaraan Siap

Travel Tips
6 Tips Wisata Hemat ke Kepulauan Gili Lombok NTB

6 Tips Wisata Hemat ke Kepulauan Gili Lombok NTB

Travel Tips
Wahana dan Fasilitas Wisata di Kampoeng Anggrek Kediri

Wahana dan Fasilitas Wisata di Kampoeng Anggrek Kediri

Jalan Jalan
Kampoeng Anggrek Kediri: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Anggrek Kediri: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com