Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Lengkap ke Land's End PIK 2, Simak Sebelum Berkunjung

Kompas.com - 29/12/2023, 10:10 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

Cara ke Land'd End naik Transjakarta dari arah Monas

Calon pengunjung yang hendak ke Land's End dari arah Monas bisa naik bus Transjakarta di Halte Monas ataupun Halte Balai Kota.

Di Halte Monas ataupun Halte Balai Kota, naiklah bus Transjakarta koridor 1A (Balai Kota-Pantai Maju).

Bus koridor 1A berangkat pertama dari Halte Balai Kota, kemudian secara berurutan akan melayani penumpang di sejumlah halte yaitu Halte Harmoni Temporer 1, Halte Sawah Besar Temporer 1, Halte Mangga Besar Temporer 1, Halte Olimo, Halte Glodok, Halte Kali Besar Barat, Halte Bandengan Selatan, Halte Bandengan Selatan 2, dan Halte Penjaringan.

Kemudian Halte Jl. BB Utara, Halte Sbr Waduk Pluit, Halte SD Diakonia 2, Halte PLTU, Halte Pluit 1, Halte Pluit Karang Indah, Halte Pasar Muara Karang, Halte SMAK Penabur Enam 2, Halte Galeri Niaga Mediterania 1, Halte Jl. Lotus Indah, Halte Mayang Permai, Halte Metric PIK, Halte RS. PIK 2, Halte Waterboom Jakarta 2, Halte Ruko Cordoba 2, setelah itu turun di Halte Buddha Tzu Chi.

Setibanya di Halte Buddha Tzu Chi, calon pengunjung bisa melanjutkan perjalanan menuju Land's End PIK 2 menumpangi bus gratis yang melayani mobilisasi di kawasan PIK.

Bus gratis ini berwarna biru, nantinya akan singgah di beberapa halte, termasuk salah satunya Halte Buddha Tzu Chi.

Baca juga: 9 Tempat Wisata di PIK 2 buat Liburan Akhir Tahun 

Setelah naik bus gratis di Halte Buddha Tzu Chi, bus nantinya akan singgah di Halte Gold Coast Office, Halte Rukan Gold Island Blok A, setelah itu tiba di Halte Pantai Pasir Putih.

Halte Pantai Pasir Putih berada tepat di seberang jalan Land's End, kamu bisa menyeberang jalan raya dan langsung tiba di pintu masuk Land's End.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com