Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Kompas.com - 19/03/2024, 11:11 WIB
Zeta Zahid Yassa,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kepulauan Galapagos terletak sekitar 1.000 kilometer (km) dari pantai Ekuador. Pulau ini istimewa karena punya satwa-satwa unik.

Dikenal sebagai museum hidup dan pameran evolusi, keunikan wilayah ini terletak pada letak geografisnya yang berada di pertemuan tiga arus laut, menjadikannya salah satu ekosistem laut terkaya di dunia. Ada banyak satwa unik di sana.

Dari iguana laut berwarna merah muda, burung kormoran yang tidak dapat terbang, hingga kura-kura raksasa, semua menjadi bagian dari kehidupan kepulauan ini.

Baca juga: Sejarah Kepulauan Galapagos, Rumah Kura-Kura Raksasa

Fenomena ini menginspirasi teori evolusi Charles Darwin melalui seleksi alam setelah kunjungannya pada tahun 1835.

Kehidupan bawah lautnya juga melimpah, mulai dari karang, hiu, penguin, hingga mamalia laut, keragaman bentuk geomorfologi bawah laut, menghasilkan tampilan unik yang tidak dapat ditemukan di tempat lain di dunia.

Flora dan fauna Galapagos telah menjadi perhatian besar sejak penerbitan Voyage of the Beagle oleh seorang naturalis, ahli biologi, dan geologi asal Inggris, yakni Charles Darwin pada tahun 1839.

Baca juga: Iguana Merah Muda Asal Kepulauan Galapagos Terancam Punah

Selain kekayaan lautnya, kepulauan ini diyakini muncul dari dasar laut. Tiga lempeng tektonik utama, yakni Nazca, Cocos, dan Pasifik, bertemu dan memunculkan pulau ini ke permukaan laut.

Ancaman terhadap satwa unik di Kepulauan Galapagos

Kini, ancaman utama terhadap Galapagos adalah masuknya spesies invasif, peningkatan pariwisata, pertumbuhan demografis, penangkapan ikan ilegal, dan masalah tata kelola.

Iguana merah muda dari Kepulauan Galapagos. Populasi iguana merah muda di kepulauan ini terancam punah, kini tersisa 211 ekor.Galapagos National Park via PHYS Iguana merah muda dari Kepulauan Galapagos. Populasi iguana merah muda di kepulauan ini terancam punah, kini tersisa 211 ekor.

Untuk itu, perlindungan semakin diperkuat dengan undang-undang khusus untuk konservasi dan pembangunan berkelanjutan di Kepulauan Galapagos.

Baca juga: Sejarah Kepulauan Galapagos, Rumah Kura-Kura Raksasa

Dengan keindahan alamnya yang luar biasa, Kepulauan Galapagos memang layak dijaga kelestariannya. Semoga kekayaan alam ini tetap terjaga untuk generasi mendatang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com