Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Segarnya Sop Iga Khas Kalimantan

Kompas.com - 29/08/2015, 16:03 WIB
KOMPAS.com - Selama ini saya mengenal masakan khas Kalimantan hanya seperti chinese food bergaya Kalimantan yang agak lebih asam daripada chinese food di pulau Jawa. Atau, hidangan seafood yang bumbunya khas banget, merah menyala tetapi tidak pedas justru lebih ke manis asam karena menggunakan cabai khas Kalimantan.
 
Selebihnya ya hidangan yang sudah populer seperti soto, nasi, dan beberapa hidangan lainnya. Tetapi soal Sop Iga khas Kalimantan? Jujur ini saya baru dengar. Demi memuaskan rasa penasaran sebagai pecinta sop iga, perjalanan jauh ke Kompleks Rukan Puri Mutiara Blok BE Nomor 16, Jalan Griya Utama, Sunter Agung, Jakarta Utara, pun saya jabanin.
 
Auntie’s Kitchen nama restoran tersebut. Buku menunya tak banyak pilihan. Namun, sesuai informasi, signature dish di sini adalah Sop Iga dan saya memesan itu dengan minuman jeruk sonkit plus hidangan ringan choipan dan pisang srikaya, semua khas Kalimantan!
 
Sop Iga datang dengan tampilan yang menggiurkan. Kuahnya bening dengan banyak bawang goreng yang menambah harum aroma. Begitu diseruput, Ini luar biasa segar sekali!
 
Asam dan berbumbu royal yang menjadi khas Kalimantan, semua tertuang dalam sesendok kuah iga ini. Nostalgia akan salah satu pulau eksotik di Indonesia ini pun semakin menjadi.
 
Dagingnya sempurna! Begitu empuk dengan lemak manis yang lumer di lidah. Satu hal lagi yang mengesankan adalah kuahnya tidak mengeluarkan lemak meski sop sudah dingin. Menurut saya pribadi, kuah yang tak berlemak seperti ini tentunya lebih sehat daripada kuah yang penuh dengan awan lemak.
 
Jakartaseru.com/Jeremy Farizky Minuman jeruk sonkit khas Kalimantan
Masuk ke minuman, minuman khas Auntie’s Kitchen, yaitu Summer Day. Minuman ini terbuat dari jeruk khas Kalimantan, yaitu jeruk sonkit yang dicampur dengan buah plum. Rasanya? Semriwing untuk siang yang panas ini.
 
Sementara si choipan, jajanan khas Kalimantan berisi bengkuang ini. Wih begitu disiram kecap asin ikan dan sambalnya, rasanya tak ingin berhenti makan. Kres bengkuang berpadu dengan asam dan asin, luar biasa.
 
Camilan terakhir saya hari itu, pisang goreng srikaya khas kalimantan. Selai srikaya home made ini membuat ketagihan dan rasanya ingin bawa pulang sekaleng selainya. Manis lembut yang terlalu menggoda untuk sekedar diceritakan. Silahkan datang dan mencoba sendiri. Mungkin reaksi Anda akan seperti saya yang begitu girang menemukan hidangan khas Kalimantan yang autentik.
 
Meski restoran ini tampak mewah, namun rahasia autentiknya terletak pada pemiliknya yang langsung memasak sendiri. Pantas enak. Karena sang pemilik terjun sendiri untuk memasak hidangan hidangan di restonya. Selamat mencoba aneka hidangan dari "dapur tante" in, ya. (Catur Guna Yuyun Ang)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketentuan Bhikku Saat Thudong, Boleh Makan Sebelum Pukul 12 Siang

Ketentuan Bhikku Saat Thudong, Boleh Makan Sebelum Pukul 12 Siang

Hotel Story
Memaknai Tradisi Thudong, Lebih dari Sekadar Jalan Kaki

Memaknai Tradisi Thudong, Lebih dari Sekadar Jalan Kaki

Hotel Story
Pameran Deep and Extreme Indonesia 2024 Digelar mulai 30 Mei

Pameran Deep and Extreme Indonesia 2024 Digelar mulai 30 Mei

Travel Update
10 Museum di Solo untuk Libur Sekolah, Ada Museum Radya Pustaka

10 Museum di Solo untuk Libur Sekolah, Ada Museum Radya Pustaka

Jalan Jalan
Tarif Kereta Api Rute Jakarta-Yogyakarta Mei 2024, mulai Rp 260.000

Tarif Kereta Api Rute Jakarta-Yogyakarta Mei 2024, mulai Rp 260.000

Travel Update
Harga Tiket Pesawat Jakarta-Yogyakarta PP Mei 2024, mulai Rp 850.000

Harga Tiket Pesawat Jakarta-Yogyakarta PP Mei 2024, mulai Rp 850.000

Travel Update
Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Travel Update
Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Travel Update
Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Story
10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

Jalan Jalan
Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Travel Update
Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Travel Update
3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

Travel Update
Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Hotel Story
iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com