Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemilau Nusantara 2013 Tarik Minat Wisatawan

Kompas.com - 14/10/2013, 13:44 WIB
BANDUNG, KOMPAS.com - Perhelatan Kemilau Nusantara 2013 yang digelar di Jalan Diponegoro Kota Bandung dan lapangan parkir Gedung Sate Kota Bandung, Sabtu (12/10/2013), menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Kegiatan tersebut diikuti 19 provinsi di Indonesia serta 26 kabupaten/kota di Jawa Barat.

Acara yang rutin digelar di kawasan Gasibu Kota Kembang tersebut dibuka oleh Gubernur Jawa Barat H Ahmad Heryawan dengan melibatkan lebih dari 1.500 seniman dari sejumlah daerah di Indonesia.

"Kegiatan Kemilau Nusantara ini sudah menjadi kalender yang masuk jadwal di sejumlah biro perjalanan, mereka memasukkan agenda menyaksikan Kamilau Nusantara di mana ditampilkan seni dan budaya dari sejumlah provinsi dan juga daerah di Jawa Barat," kata Kepala Dinas Pariwisata Jawa Barat, H Nunung Sobari.

Nunung menyebutkan, agenda seni budaya di ajang yang merupakan ajang promosi pariwisata Nusantara tersebut memiliki kekhasan, di mana wisatawan bisa menyaksikan berbagai seni dan budaya dalam satu helatan khas dalam bentuk karnaval.

Di sisi lain, ajang tersebut juga menjadi media transaksi bagi para pelaku pariwisata di sejumlah daerah, sehingga diharapkan bisa meningkatkan kunjungan wisata di Indonesia.

Acara massal itu  menampilkan kekayaan berbagai bentuk ungkapan seni budaya yang dimiliki di berbagai provinsi di Indonesia yang diramu dalam sebuah kemasan khas Kemilau Nusantara.

TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA Kontingen asal Kota Bandung menampilkan tarian daerah saat tampil di Helaran Kemilau Nusantara 2013 di depan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Bandung, Sabtu (12/10/2013) malam. Helaran ini dimeriahkan kesenian dari 21 provinsi dan 24 kabupaten/kota se-Jawa Barat.
Sejumlah seni dan budaya ditampilkan baik itu tari-tarian, musik, teater, pakaian khas serta beberapa kekhasan daerah. Selain itu juga ditampilkan produk unggulan seperti kuliner, kerajinan, informasi pariwisata bahkan juga digelar lomba foto Kemilau Nusantara 201 dengan obyek pariwisata dan budaya.

"Kemilau Nusantara 2013 ini merupakan yang kesepuluh kalinya digelar, dan kami berusaha untuk memunculkan sesuatu baru dan informasi pariwisata yang lebih maksimal," kata Nunung Sobari.

Sejumlah provinsi yang turun di ajang itu adalah Jateng, NTB, NTT, Sultra, Papua Barat, Bali, Kepri, Kalbar, Sulbar, DKI Jakarta, Bengkulu, Sumut, NAD, Lampung, Sulsel, Maluku Utara dan tuan rumah Jawa Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com