Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Omah Cantrik Kulon Progo, Susur Desa Naik VW Safari

Kompas.com - 16/10/2020, 08:40 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com – Wisata susur desa umumnya dilakukan dengan berjalan kaki atau menggunakan sepeda.

Namun, jika liburan ke Omah Cantrik, kamu bisa susur desa naik VW Safari sambil berkunjung ke pengrajin setempat.

“Lewat fasilitas Fun Trip VW Safari, wisatawan bisa susur desa, nikmati panorama Kulon Progo di sekitar Nanggulan,” kata Pengelola Omah Cantrik, Sukma Swarga Tiba, kepada Kompas.com, Kamis (15/10/2020).

Baca juga: Wisata di Kulon Progo, Coba Telusuri Goa Cerme Malam Hari

Melalui Fun Trip VW Safari berdurasi 1 jam 30 menit, wisatawan bisa berfoto-foto di sejumlah spot alam yang akan dilalui sebelum berkunjung ke pengrajin bambu dan pandan.

Sejumlah spot foto yang bisa dimanfaatkan adalah pemandangan sawah dan kebun warga setempat. Sukma menambahkan, pihaknya juga menyediakan properti seperti topi petani.

“Kami juga saran ke pengunjung, supaya lebih berkesan dan lebih bagus foto-fotonya, bisa pakai dress code andalan,” tuturnya.

Tempat wisata di Kulon Progo - Sejumlah hidangan yang dapat disantap di Omah Cantrik, Kulon Progo, Yogyakarta.dok. Omah Cantrik Tempat wisata di Kulon Progo - Sejumlah hidangan yang dapat disantap di Omah Cantrik, Kulon Progo, Yogyakarta.

Selama berkunjung ke pengrajin bambu dan pandan, wisatawan bisa membeli oleh-oleh seperti peralatan rumah tanggan dari kerajinan bambu dan karpet atau vas yang terbuat dari pandan.

Untuk mengikuti Fun Trip VW Safari, pengunjung cukup membayar Rp 300.000 per mobil. Namun hingga akhir Oktober 2020, harganya sedang diskon menjadi Rp 250.000.

“Maksimal satu mobil untuk empat orang. Kalau kurang dari empat tetap bisa Fun Trip VW Safari karena dihitungnya per mobil,” ungkap Sukma.

Saat ini, Omah Cantrik memiliki 9 – 10 mobil VW Safari yang dikelola secara pribadi. Namun biasanya mereka hanya menggunakan lima mobil.

Baca juga: 9 Tempat Ngopi di Yogyakarta dengan Pemandangan yang Instagramable

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com