Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikepung Zona Merah, Pendakian Gunung Merbabu Tutup Lagi Mulai 29 Juni 2021

Kompas.com - 29/06/2021, 06:06 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Pihak Taman Nasional Gunung Merbabu kembali menutup seluruh aktivitas pendakian mulai Selasa (29/6/2021).

Hal itu karena semua jalur pendakian Gunung Merbabu yang ada di Kabupaten Boyolali, Kabupaten Semarang, dan Kabupaten Magelang berada dalam zona merah Covid-19.

Satu-satunya jalur pendakian Gunung Merbabu yang masih buka, yakni via Suwanting pun harus tutup lantaran Kabupaten Magelang masuk zona merah.

Baca juga: Pendakian Merbabu Buka Lagi, Pengunjung Wajib Booking Online

Adapun, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magelang melalui Surat Edaran (SE) Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga nomor 556/447/19/2021 meminta semua daya tarik wisata untuk tutup mulai Selasa (29/6/2021).

Sementara itu, dua kabupaten lain yang jadi pintu gerbang pendakian Gunung Merbabu, yakni Boyolali dan Semarang sudah terlebih dahulu masuk dalam zona merah.

Penutupan kembali jalur pendakian Gunung Merbabu

Pendakian Gunung Merbabu sendiri baru saja buka pada Senin (14/6/2021) sebelum Kembali tutup pada Selasa (29/6/2021).

Pengumuman mengenai penutupan aktivitas pendakian Gunung Merbabu itu tercantum dalam postingan akun Instagram Taman Nasional Gunung Merbabu di @btn_gunung_merbabu, Senin (28/6/2021).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Taman Nasional Gunung Merbabu (@btn_gn_merbabu)

“Demi keselamatan pendaki dan local host, serta untuk mencegah persebaran Covid-19, maka jalur pendakian TN Gunung Merbabu sampai membaiknya status,” tulis caption pada postingan itu.

Oleh karena itu, sambung caption, calon pendaki yang sudah mendapat kode booking sampai Bulan Juli tidak dapat digunakan.

Baca juga: Seluruh Tempat Wisata di 6 Kabupaten Jawa Tengah Ini Tutup, Jangan Sampai Kecele

Gunung Merbabu memiliki lima jalur pendakian resmi yang ada di tiga kabupaten di Provinsi Jawa Tengah.

Dua jalur pendakian, yakni via Thekelan dan Cunthel berada di Kabupaten Semarang. Kemudian, jalur pendakian via Selo ada di Kabupaten Boyolali. Terakhir, adalah via Suwanting dan via Wekas yang ada di Kabupaten Magelang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com