Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Pantai Cantik di Lombok, Jangan Lupa Mampir Saat Liburan

Kompas.com - 21/03/2022, 07:03 WIB
Elsa Catriana,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

LOMBOK, KOMPAS.com - Lombok memang terkenal dengan keindahan pantainya. Sejumlah tempat wisata di Lombok tak hanya menjadi incaran destinasi wisatawan domestik, tetapi juga wisatawan mancanegara.

Wisata pantai salah satunya. Panorama alamnya yang mengagumkan dengan air lautnya yang biru jernih membuat pantai-pantai di Lombok sangat cocok buat dijadikan tempat berburu foto.

Baca juga:

Di antara pantai yang ada, kamu juga bisa menemukan hidden gem alias tempat tersembunyi yang sayang untuk dilewatkan jika sedang berkunjung ke sana.

Berikut dua pantai cantik di Lombok yang Kompas.com kunjungi, Minggu (20/03/2022), di sela perhelatan MotoGP Mandalika 2022 atau Pertamina Grand Prix of Indonesia:

1. Pantai Mawun

Wisatawan di Pantai Mawun, Kabupaten Lombok Tengah, NTB, Rabu (20/2/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Wisatawan di Pantai Mawun, Kabupaten Lombok Tengah, NTB, Rabu (20/2/2019).

Pantai Mawun menawarkan keindahan yang tak kalah dengan pantai yang lain yang ada di Lombok.

Ketika Kompas.com mencoba mendatangi pantai ini, mata langsung terbuka lebar menikmati panoramanya yang mengagumkan.

Baca juga:

Pasir putih yang membentang disertai bukit hijau nan indah menjadi pemandangan yang ditawarkan.

Pantai ini masih alami dan terjaga keasriannya. 

Gradasi air laut yang indah membuat mata tak berhenti terbuka. Apalagi pantai ini diapit dua bukit yang keindahannya juga tak kalah saing.

Tempat ini sangat pas bagi kamu yang suka fotografi lanskap pantai.

Pengunjung berpose di Pantai Mawun, Nusa Tenggara Barat (NTB).KOMPAS.com/ELSA CATRIANA Pengunjung berpose di Pantai Mawun, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Buat kamu yang mencari tempat healing, mencoba menghabiskan waktu di Pantai Mawut bisa jadi pilihan karena suasananya yang masih sepi.

Lokasi pantai ini berjarak 19 kilometer dari Bandara Udara Internasional Zainuddin Abdul Madjid atau hanya menghabiskan waktu sekitar 45 menit di perjalanan.

Untuk sampai ke sini, sebaiknya kamu menggunakan kendaraan sewaan karena sarana angkutan umum masih sulit.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com