Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perpustakaan Erasmus Huis: Jam Buka dan Tarif Keanggotaan

Kompas.com - 22/06/2023, 20:40 WIB
Sania Mashabi,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jika sedang mencari perpustakaan dengan nuansa modern dan estetis di Jakarta, mampir ke Perpustakaan Erasmus Huis bisa menjadi pilihan. 

Lokasinya ada di Kantor Kedutaan Belanda untuk Indonesia, Jalan H. R. Rasuna Said Nomor 3, Setiabudi, Jakarta Selatan.

Baca juga: Gedung Kuno Perpustakaan Daerah Bangka Tengah Ditetapkan Jadi Cagar Budaya

Meski berada di area Kedutaan Belanda, perpustakaan ini terbuka untuk umum. Jadi, siapa saja boleh masuk untuk membaca dan meminjam koleksi buku di Erasmus Huis.

"Perpustakaan Erasmus Huis merupakan ruang yang ramah, modern dan terbuka di tengah hiruk pikuknya Jakarta," demikian tertulis dalam laman resmi Kedutaan Belanda untuk Indonesia, dikutip Kamis (22/6/2023).

Baca juga: Awal Mula OMAH Library, Perpustakaan Hidden Gem dari Tempat Belajar Arsitektur

Perpustakaan Erasmus Huis memiliki 15.000 koleksi yang terdiri dari buku, koran dan majalah. Buku yang disediakan juga beragam mulai dari literatur Belanda hingga sejarah Indonesia.

Selain itu juga ada berbagai macam buku seni budaya Belanda dan Indonesia serta buku anak-anak berbahasa Inggris dan Indonesia.

Perpustakaan Erasmus Huis, Jakarta SelatanKOMPAS.com/SANIAMASHABI Perpustakaan Erasmus Huis, Jakarta Selatan

Jam buka Perpustakaan Erasmus

Perpustakaan Erasmus Huis buka setiap hari Selasa sampai dengan Sabtu mulai  pukul 10.00 hingga 16.00 WIB. Sedangkan setiap Senin, Minggu, dan hari libur nasional perpustakaan ini tutup.

"Bukanya jam 10.00 sampai jam 16.00 WIB," kata salah satu petugas keamanan Perpustakaan Erasmus Huis Retnawati kepada Kompas.com, Kamis (22/6/2023).

Pengunjung yang datang ke Erasmus Huis juga tidak akan dikenakan biaya apapun alias gratis.

Baca juga: Apakah Boleh Bawa Makanan ke Perpustakaan Nasional?

Biaya baru dikenakan apabila pengunjung ingin membuat kartu keanggotaan perpustakaan yakni sebesar Rp 50.000 per tahun.

Pengunjung yang menjadi anggota perpustakaan akan mendapat keuntungan berupa akses peminjaman buku.

Jumlah buku yang boleh dipinjam maksimal tiga buku dengan periode waktu peminjaman tiga minggu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com