Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banda Aceh Targetkan Kunjungan Wisatawan Meningkat 20 Persen

Kompas.com - 31/03/2015, 17:33 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Banda Aceh menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara dan wisatawan nusantara setiap tahun meningkat sebanyak 20 persen. Hal itu disampaikan Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa'aduddin Djamal dalam acara Peluncuran Banda Aceh sebagai World Islamic Tourism di Kementerian Pariwisata, Jakarta, Selasa, (31/3/2015).

"Tahun lalu (2014), wisatawan mancanegara yang datang ke Banda Aceh sebanyak 12.000 orang. Wisatawan nusantara 250.000 orang. Persiapan-persiapan masih dibutuhkan untuk membantu menarik kunjungan wisatawan," kata Illiza kepada wartawan saat jumpa pers.

Untuk mencapai target tersebut, Wali Kota Banda Aceh berusaha menjamin kenyamanan wisatawan sebagaimana yang dikatakan Menteri Pariwisata Arief Yahya bahwa Banda Aceh sebagai kota rahmatan lil alamin. Obyek-obyek wisata di Banda Aceh seperti religi, tsunami, heritage, dan adat istiadat akan dipromosikan lebih gencar. "Wisata tidak harus baru. Suasana alam dan alam sangat menarik untuk dinikmati," tuturnya.

KOMPAS.COM/DESI SAFNITA SAIFAN Rumah Adat Aceh yang terletak di tengah Museum Aceh ini memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Namun, keberadaannya kurang terungkap dibanding Museum Tsunami yang banyak disambangi wisatawan dalam dan luar negeri.
"Selain itu, Banda Aceh juga kerja sama secara regional seperti dengan Kota Sabang dan kota lain. Kerja sama tersebut dalam bentuk promosi pariwisata yang nantinya akan secara bersama-sama merasakan manfaatnya," kata Illiza.

Arief Yahya menambahkan wisata syariah Banda Aceh dapat mengikuti wisata religi seperti di Vatikan dan Sungai Gangga. Konsep wisata berbasis religi dapat dijadikan nilai utama pariwisata Banda Aceh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com