Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Emirates Terbang ke Lombok, Pemkot Mataram Diminta Siapkan Kuliner Timteng

Kompas.com - 19/05/2016, 04:26 WIB

MATARAM, KOMPAS.com - Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, diminta segera menyiapkan lahan untuk digunakan sebagai pusat wisata kuliner Timur Tengah, menyusul akan masuknya maskapai penerbangan Emirates ke daerah ini.

"Belum lama ini tim dari Kementerian Pariwisata menyampaikan hal itu, dan meminta Kota Mataram menyiapkan lahan untuk dijadikan pusat wisata kuliner Timur Tengah," kata Wakil Wali Kota Mataram H Mohan Roliskana di Mataram, Rabu (18/5/2016).

Berdasarkan informasi dari tim Kementerian Pariwisata (Kemenpar), menurut Mohan, maskapai penerbangan Emirates mulai masuk ke Bandara Internasional Lombok (BIL) pada bulan Desember 2016.

Karena itu, Kota Mataram yang masuk dalam tim 10 untuk percepatan wisata halal harus dapat mendukung pemerintah dalam melaksanakan program di bidang pariwisata, salah satunya penyiapan lahan sebagai pusat wisata kuliner Timur Tengah.

"Jika kita sudah bisa siapkan lahan, Kementerian Pariwisata akan memberikan dukungan anggaran untuk program tersebut," katanya.

Wakil Wali kota mengatakan, wisata kuliner Timur Tengah di Kota Mataram saat ini memang sudah ada di beberapa titik terutama di kawasan Ampenan sebab Ampenan menjadi salah satu pusat tempat tinggal warga keturunan Arab.

"Bahkan salah satu kampung di Ampenan bernama Kampung Arab, mengingat di Ampenan dulu terdapat pelabuhan penyeberangan sebelum pindah ke Lembar Kabupaten Lombok Barat, sehingga banyak keturunan Arab yang datang untuk berniaga," ujarnya.

Akan tetapi, lanjut Mohan Roliskana, Kemenpar menginginkan agar wisata kuliner Timur Tengah itu terpusat pada satu titik, dan wacana sementara selain di Jalan Udayana adalah di kawasan Ampenan.

Oleh karena itu, saat ini pemerintah kota mulai melakukan sosialisasi terhadap rencana Kemenpar tersebut, agar sebelum maskapai penerbangan Emirates terbang ke BIL, sarana tersebut sudah siap.

"Peluang ini kami yakini bisa mendongkrak peningkatan ekonomi masyarakat sekaligus kesejahteraannya, di samping mendukung program pemerintah secara nasional," kata Mohan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com