Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bersantailah di Lhok Seudu

Pendar cahaya menimpa air membuat mata sedikit silau. Meski begitu, pesona cahaya itu menambah keindahan tersendiri.

Obyek wisata paling populer itu sebenarnya berada di Desa Teupin Layeu, Kecamatan Leupueng, Kabupaten Aceh Besar. Namun, masyarakat lokal menyebutnya Lhok Seudu.

Di halaman parkir kawasan wisata itu berjejer aneka mobil. Di sudut lain, terlihat deretan sepeda motor tertata rapi. Begitu tiba, seorang pelayan, Akmal, mempersilakan duduk. Memilih pondok yang tertata rapi menghadap laut lepas.

“Silakan duduk, pilih saja pondok yang disukai. Bisa yang mana saja,” kata Akmal.

Sejumlah pondok itu diisi oleh pengunjung. Sebagian datang bersama keluarga, lengkap dengan anak bayi. Sebagian lagi, pasangan remaja yang duduk romantis. Umumnya, pengunjung berasal dari berbagai kabupaten/kota di Aceh.

“Mumpung ke Banda Aceh, lagi musim liburan juga, ya kemari saja. Penasaran juga, karena banyak yang bilang bagus. Ternyata betulan bagus,” kata Haifa, seorang pengunjung dari Kabupaten Aceh Utara.

Tak sulit menuju lokasi ini. Jika Anda berada di Kota Banda Aceh, maka menujulah ke arah Barat dan Selatan Aceh atau lewat lintas Banda Aceh ke Meulaboh, Aceh Barat. Jaraknya sekitar 35 kilometer atau sekitar 35 menit berkendara roda empat.

Alternatif lain, bisa juga menggunakan moda transportasi online. Ongkosnya sekitar Rp 90.000.

Kak Na, pemilik obyek wisata itu menyebutkan umumnya pengunjung berasal dari seluruh daerah di nusantara. “Misalnya, mereka ada acara di Banda Aceh, jalan-jalannya kemari,” sebut perempuan yang tak mau menyebutkan nama lengkapnya itu.

Selain itu, dia menyebutkan kawasan itu semakin ramai dikunjungi dari pagi hingga sore hari. “Bahkan semakin sore, semakin ramai, melihat matahari tenggelam dari sini bagus,” katanya.

Nah, penasaran dengan pesona Lhok Seudu? Silakan berkunjung. Jangan lupa, bawa kamera untuk mengabadikan keindahannya.

********************

Mau merasakan liburan seru ke pulau cantik yang kaya budaya, keindahan bahari dan alam pegunungan selama 4 hari 3 malam? Ikuti photo competition "Unforgettable Journey". Hadiah sudah termasuk tiket pesawat, transportasi lokal, hotel, dan beragam aktivitas seru. Tak lupa, menangkan hadiah smartphone OPPO F5! Klik link ini.

https://travel.kompas.com/read/2017/12/30/142000427/bersantailah-di-lhok-seudu-

Terkini Lainnya

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke