Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tahun Ini Ada Dua Pemenang dalam Program "Be a Changi Millionaire"

Ketika para turis berbelanja di Bandara Changi Singapura, maka mereka pun bisa mengikuti undian berhadiah, “Be a Changi Millionaire” dengan beberapa ketentuan.

Program tersebut sudah berjalan sejak tahun 2010, namun dalam acara final pengundian para finalis tahun 2017 terdapat dua undian dengan hadiah yang berbeda.

“Tentunya tahun ini kita punya hal yang berbeda, baru kita lakukan tahun ini. Ada dua hadiah untuk para finalis. Pertama uang tunai sebesar satu juta dollar Singapura, dan yang kedua adalah mobil Volvo S90 T5 luxury,” kata General Manager Advertising, Marketing, and Promotion Changi Airport Group, Edwin Lim Shu Jie saat ditemui di Bandara Changi Singapura, Sabtu (20/1/2018).

Sementara hadiah mobil mewah akan diperebutkan oleh pembeli yang masuk dalam program membership di Bandara Changi. Untuk bisa memperebutkan hadiah ini, pembeli harus melakukan transaksi belanja minimum sebesar 500 dollar Singapura atau sebesar Rp 5.000.000 dalam satu kali pembelanjaan.

Selama enam bulan, mulai dari bulan Mei hingga Oktober 2017, pihak Bandara Changi Singapura melakukan pengundian dengan memilih acak mereka yang beruntung.

Sehingga, ada delapan finalis yang akan memperebutkan hadiah uang tunai. Tiga di antaranya adalah finalis asal Indonesia, yakni Burhanuddin Hassan, Stan Lie Iwan Suryan dan Oddie Rehatta. Sementara lima finalis lainnya berasal dari China dan Singapura.

Kemudian untuk memperebutkan hadiah mobil mewah ada enam finalis yang berasal dari Singapura, Kamboja, dan China.

Bagi finalis yang tidak memenangkan hadiah uang tunai, masih tetap mendapatkan hadiah. Ketujuh finalis lainnya akan mendapatkan uang tunai sebesar 5.000 dollar Singapura atau sekitar Rp 50.000.000.

Sementara finalis yang gagal menjadi pemenang mendapatkan mobil mewah juga tetap mendapatkan hadiah. Yakni uang tunai sebesar 1.000 dollar Singapura atau sekitar Rp 10.000.000.

https://travel.kompas.com/read/2018/01/21/133500627/tahun-ini-ada-dua-pemenang-dalam-program-be-a-changi-millionaire-

Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke