Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Harga Promo Kursus Selam Selama Deep and Extreme Indonesia 2019

Adapun pameran ini digelar di Exhibition Hall B, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan yang dibuka mulai pukul 08.00 WIB hingga 20.00 WIB. Anda harus membayar tiket masuk sebesar Rp 40.000 untuk dapat berkeliling ke 200 stan yang berpartisipasi dalam acara tahunan ini.

Ada beberapa dive center  yang menawarkan paket belajar sekaligus sertifikasi penyelam dari berbagai club diving mulai dari International Scuba Open Circuit (ISO), National Assiciation of Underwater Instructors ( NAUI), Professional Association of Diving Instructors (PADI), Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI), hingga Scuba Schools International (SSI).

Biasanya dive center akan menawarkan harga paket sertifikasi menyelam mulai dari latihan kolam, teori, tes, hingga latihan laut sekaligus biaya menginap dan penyewaan alat.

Namun fasilitas yang diberikan dalam paket biasanya sangat bervariasi sesuai dengan durasi latihan kolam hingga laut.

Harga juga menyesuaikan kelas sertivikasi menyelam yang Anda inginkan mulai dari Open Water Dive (OWD), Advanced Open Water (AOW), Rescue (RES), Dive Master (DM), hingga Instruktur (INST).

Di ISO misalnya, paket kelas OWD biayanya Rp 3.800.000. Harga ini sudah termasuk ujian laut terbuka di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu selama 2 hari 1 malam, akomodasi, makan 4 kali, sewa alat selama pelatihan, boat diving, dan sertifikat.

Namun, selama pameran ini harganya menjadi Rp 3.600.000 untuk pendaftaran secara kelompok minimal 4 orang.

Untuk kelas AOW biayanya Rp 3.700.000, RES 1.700.000, DMS 5.000.000, dan INST Rp 8.500.000 dengan sejumlah ketentuan yang berlaku.

Akan lebih baik jika Anda berkeliling dan memandingkan harga terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli paket sertifikasi ini.

https://travel.kompas.com/read/2019/04/05/160200527/ini-harga-promo-kursus-selam-selama-deep-and-extreme-indonesia-2019

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke