Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nikmati Indahnya Edelweis Sebelum Naik ke Danau Kelimutu

ENDE, KOMPAS.com - Bunga Edelweis jadi salah satu spot baru bagi wisatawan sebelum naik ke Danau Tiga Warna Kelimutu di Kabuapten Ende, Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Hamparan bunga Edelweis seluas 0,22 haktar itu terletak di lintasan jalan menuju Danau Kelimutu.

Sebelum ke puncak, para wisatawan bisa langsung menyaksikan indahnya "Bunga Abadi" itu. mereka juga bisa selfie ria dengan latar belakang bunga Edelweis.

Kepala Balai Taman Nasional Keimutu (TNK) Agus Sitepu mengatakan, pihak balai terus berinovasi menyiapkan wisata penyangga di sekitar kawasan Danau Kelimutu.

Tujuan pengembangan Edelweis adalah untuk memberdayakan kelompok masyarakat. Selain itu, spot wisata yang baru itu juga dibuat untuk menambah daya tarik wisata.

Pengembangan bunga Edelweis itu dimulai tahun 2018. Bunga ini dikembangkan karena tergolong endemik. Artinya, tanaman itu hanya tumbuh di tempat-tempat tertentu. Edelweis sendiri tumbuh di daerah pegunungan.

“Edelweis yang ditanam di kawasan Kelimutu itu adalah jenis Anapholis longifolia yang merupakan perdu kecil dengan tingggi sekitar 70 centimeter," ujar Agus kepada Kompas.com, Senin (19/10/2020).

Ia melanjutkan Edelweis jenis itu tumbuh di kawasan pegunungan dari Jawa hingga Nusa Tenggara.

Studi Banding di TN Bromo Tengger Semeru

Pengembangannya lahan Edelweiss sendiri dimulai pasca-Balai TNK melakukan studi banding di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Pengembangan berlanjut dengan pelatihan budidaya Edelweis di Ende. Setelah diuji kemudian diajarkan kepada masyarakat seitar kawasan kelimutu. Kebun bunga Edelweis saat ini dikelola kelompok wisata Tuke Duu.

Ketua kelompok wisata Tuke Duu Yohanes Sale mengatakan bahwa selain sebagai spot wisata, pengembangan bunga Edelweis sangat berdampak pada ekonomi masyarakat setempat.

Hal itu karena saat ini masyarakat bisa mendapatkan uang dari pengembangan bunga Edelweis.

Yohanes mengatakan, saat ini, masyarakat setempat sudah bisa menghasilkan buket Edelweis, Bingkai, dan gantungan kunci. Karya-karya tersebut dijual dan menghasilkan uang.

https://travel.kompas.com/read/2020/10/20/111100327/nikmati-indahnya-edelweis-sebelum-naik-ke-danau-kelimutu

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke