Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tempat Wisata di Yogyakarta yang Tutup Sementara Akibat Erupsi Merapi

KOMPAS.com - Sejumlah tempat wisata di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ditutup sementara oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman (DIY), mulai Kamis (10/3/2022).

Penutupan dilakukan atas dasar evaluasi perkembangan aktivitas vulkanik Gunung Merapi yang tengah meningkat.

"Pada hari Kamis, (10/3/2022), kami mengeluarkan SE Kepala Dinas Pariwisata No 360/248 tentang Peningkatan Aktivitas Gunungapi Merapi," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman Suparmono, sebagaimana diberitakan Kompas.com, Kamis (10/3/2022).

SE tersebut berisi penutupan beberapa tempat wisata yang berjarak kurang lebih 5 kilometer dari puncak Gunung Merapi, dengan pertimbangan terkait mitigasi bencana awan panas Gunung Merapi.

Wisata Sleman yang tutup karena erupsi Merapi

Atas rekomendasi BPPTKG dan BPBD Kabupaten Sleman, berikut adalah 5 tempat wisata yang tutup sementara karena berada dalam radius 5 kilometer (km) dari Puncak Merapi:

1. Bukit Klangon

Berjarak hanya sekitar 4 km dari Puncak Merapi, wisata Bukit Klangon ditutup sementara karena lokasinya yang sangat dekat dan rawan apabila sewaktu-waktu terjadi erupsi.

Pada hari-hari biasa, pengunjung dapat berkemah dengan latar pemandangan Gunung Merapi yang kokoh dan terkadang mengeluarkan asap.

Tempat ini juga merupakan spot camping favorit wisatawan. Para goweser juga gemar beraktivitas di Klangon.

2. Bunker Kaliadem

Bunker Kaliadem yang terletak di Kinahrejo, Hargobinangun, Pakem, Sleman, DIY ini cukup dekat dengan Gunung Merapi. Saking dekatnya, pengunjung bisa menikmati panorama Merapi dengan jelas.

Bahkan dulunya Bunker Kaliadem yang dibangun sejak era kolonial itu berfungsi sebagai tempat berlindung dari bencana letusan Gunung Merapi.

Namun, pada tahun 2006 silam, kejadian tragis terjadi di lokasi ini. Dikabarkan dua orang tewas akibat dahsyatnya erupsi. Bunker Kaliadem juga sempat terpendam selama sekitar tiga tahun.

3. Petilasan Mbah Maridjan

Petilasan sang juru kunci Gunung Merapi, Mbah Maridjan ini berada di Dusun Kinahrejo, Desa Umbulharjo, Kabupaten Sleman, DIY.

Sekitar 12 tahun lalu, dusun dan seisinya telah diluluhlantakkan oleh ganasnya erupsi Gunung Merapi yang terjadi tahun 2010.

Tak hanya kerugian materi, sejumlah penduduk dusun, termasuk Mbah Maridjan ikut menjadi korban jiwa dari peristiwa memilukan tersebut.

4. Jalur Sunrise Kaliadem Jeep Wisata Lava Tour

Ditutupnya objek wisata Bunker Kaliadem juga sejalan dengan tutupnya rute jeep wisata menuju Sunrise Kaliadem, karena jaraknya yang sangat dekat dengan Puncak Gunung Merapi.

Meski begitu, wisata jeep lava tour Merapi tetap buka. Hanya jalur-jalur tertentu saja yang ditutup.

5. Wisata Religi Turgo

Sebenarnya, Wisata Religi Turgo berjarak lebih dari 5 km dari puncak Gunung Merapi. Namun, tempat ini tutup sementara.

"Khusus Turgo dan wisata trekking yang lain, walau jarak lebih dari 5 km, tetapi kegiatan bersifat trekking menyebabkan potensi bahaya lebih besar terkait upaya mitigasi bencananya," demikian disampaikan oleh Kadispar Kabupaten Sleman, Suparmono.

  • Erupsi Gunung Merapi, Ketep Pass dan Puncak Argapura Tetap Buka
  • Gunung Merapi Meletus, 5 Tempat Wisata Ini Diprediksi Aman

Wisata yang terletak di Dusun Turgo, Desa Purwobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman itu berada persis di lereng Gunung Merapi, dan berjarak hanya sekitar 5 km saja dari puncak.

Guna mengantisipasi erupsi mendadak yang bisa terjadi sewaktu-waktu, maka tempat-tempat wisata yang ada di kawasan rawan bencana ditutup untuk sementara sampai aktivitas Gunung Merapi menurun.

https://travel.kompas.com/read/2022/03/13/050500227/5-tempat-wisata-di-yogyakarta-yang-tutup-sementara-akibat-erupsi-merapi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke