Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kenapa Merokok di Ruang AC Dilarang? Simak Dampak Buruknya 

KOMPAS.com - Saat berada di ruangan dengan pendingin udara atau air conditioner (AC) yang menyala, orang-orang dilarang untuk merokok.

Bukan tanpa alasan, merokok di ruangan dengan AC menyala berdampak buruk bagi kesehatan maupun fasilitas AC. 

Tak main-main, di beberapa tempat, merokok tidak pada tempat yang disediakan bisa dikenai denda. Misalnya, di kamar-kamar hotel.

Merokok di ruangan dengan AC menyala akan merugikan tidak hanya perokok namun juga orang lain yang berada di ruangan tersebut.

Bagi orang-orang yang merokok di ruangan drngan AC menyala, ada dampak buruk terhadap kesehatan yang mengintai.

Dampak buruk bagi kesehatan 

Dampak buruk merokok pada ruangan dengan AC menyala antara lain: 

1. Asap rokok mengandung racun 

Ketua Dewan Etik Perhimpunan Dokter Spesialis Jantung & Pembuluh Darah (PERKI), Dr. dr. Anwar Santoso, SpJP(K), FIHA, FAsCC mengatakan, merokok adalah kebiasaan buruk dan tidak sehat. 

Ia menuturkan asap rokok mengandung ribuan toksin atau racun.

“Merokok adalah kebiasaan yang buruk dan tidak sehat, serta dalam asap rokok terdapat ribuan toksin (racun),” ujarnya kepada Kompas.com, Rabu (20/04/2022). 

2. Memicu penyakit paru dan jantung

Oleh sebab itu, Anwar menegaskan merokok di ruangan dengan AS menyala berdampak buruk bagi sistem pernafasan dan paru-paru, hingga memicu penyakit paru-paru. 

“Dampaknya terhadap sistem pernafasan dan paru-pru amat buruk, sehingga bisa terjadi Penyakit Paru Obstruktif Kronis (PPOK). Bahkan kanker paru serta memicu asma bronchial,” ujarnya.

Tak hanya berpotensi memicu penyakit paru-paru, Anwar mengatakan merokok di ruangan dengan AC menyala dapat berisiko timbulnya penyakit jantung koroner.

Alasannya, ventilasi dan sirkulasi udara pada ruangan dengan AC tidak sebaik aliran udara pada ruangan terbuka.

“Di dalam ruang AC, maka ventilasi tidak baik sehingga amat berbahaya merokok dalam ruang AC,” tegasnya.

Berdasarkan informasi dari Kompas.com, (14/07/2021), asap rokok dalam ruangan dengan AC tidak bisa keluar karena ruangan selalu tertutup.

Jadi, apabila seseorang merokok di ruangan dengan AC menyala, maka asap rokok hanya berputar di sekitar ruangan. 

Asap rokok yang terjebak di ruangan itu akhirnya menciptakan udara tidak sehat dan berbahaya.

Dalam ruangan dengan AC, asap rokok akan menempel pada udara yang mengandung titik-titik embun. 

Titik-titik embun tersebut nantinya menjadi udara kotor yang mengandung zat berbahaya. Dengan demikian, orang-orang yang berada di ruangan AC tersebut menghirup udara yang sudah terkontaminasi dengan asap rokok. 

4. Menghasilkan gas beracun

AC mengandung gas freon yang dapat bereaksi dengan suhu panas dari rokok, sehingga menghasilkan gas beracun. Hal tersebut memicu risiko keracunan pada orang di dalam ruangan dengan AC. 

Itulah mengapa, beberapa tempat melarang keras seseorang untuk merokok di ruangan non-merokok.

1. AC cepat kotor 

Berdasarkan informasi dari Kompas.com, (14/07/2021), merokok di ruangan dengan AC menyala menyebabkan fasilitas AC lebih cepat kotor. Alhasil, AC harus dibersihkan lebih rutin ketimbang AC pada ruangan tanpa asap rokok. 

Sebab, seperti disampaikan sebelumnya, asap rokok terjebak pada ruangan dengan AC menyala lalu menempel pada udara yang mengandung titik-titik embun. 

Titik-titik embun tersebut nantinya menjadi udara kotor yang mengandung zat berbahaya.

2. Menurunkan kinerja AC 

Dalam jangka panjang, asap rokok dapat menurunkan kinerja AC jika terus menerus terpapar udara yang tercemar asap rokok.

Meskipun AC secara rutin dibersihkan, hal tersebut tidak mampu mencegah penurunan fungsi AC.

Sebab, udara di ruangan yang sudah terkontaminasi dengan racun dari asap rokok akan merusak komponen-komponen AC. 

3. Mengubah warna komponen AC

Tak hanya merusak komponen AC, asap rokok juga menyebabkan fisik AC berubah warna menjadi kekuningan. Sebab, kandungan nikotin dari rokok dibawa oleh asap rokok lantas mengotori badan AC. 

Warna kekuningan pada komponen AC tersebut sangat sulit dibersihkan, meskipun menggunakan sabun atau cairan kimia lainnya. Komponen AC yang berwarna kekuningan itu pada akhirnya membuat AC tampak tak terawat.

4. Meninggalkan bau tak sedap 

Merokok di ruangan dengan AC menyala juga menyebabkan ruangan serta furnitur di dalamnya berbau tidak sedap. Seperti disampaikan sebelumnya, asap rokok terjebak pada ruangan dengan AC menyala. 

Tak ayal, udara di ruangan menjadi tercemar sehingga meninggalkan bau tak sedap pada furnitur di dalam ruangan seperti kursi, sofa, dan lainnya. 

https://travel.kompas.com/read/2022/04/21/040500727/kenapa-merokok-di-ruang-ac-dilarang-simak-dampak-buruknya-

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke