Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Aktivitas di BT Batik Trusmi, Belanja Oleh-oleh hingga Kulineran

CIREBON, KOMPAS.com - Bila berkunjung ke Kota Udang, belanja oleh-oleh khas Cirebon menjadi salah satu aktivitas wajib sebelum pulang ke rumah.

Selain batik motif Megamendung yang ikonik, wisatawan juga bisa membeli mendunia, hingga terasi udang.

Salah satu sentra oleh-oleh yang bisa menjadi tujuan adalah BT Batik Trusmi, yang berlokasi di Jalan Trusmi No.148, Weru Lor, Kecamatan Plered, Cirebon.

Selain belanja oleh-oleh khas Cirebon, kamu juga bisa melakukan aktivitas lain di sana, seperti kulineran, melihat proses pembuatan batik, atau menikmati suasana kampung Batik Trusmi.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Jumat (29/04/2022), berikut aktivitas yang bisa kamu lakukan di sentra oleh-oleh BT Batik Trusmi.

Pusat perbelanjaan seluas sekitar 2,5 hektare itu menyajikan oleh-oleh khas Cirebon yang cukup lengkap, mulai dari Rp 10.000 untuk produk makanan ringan. Namun, kamu juga bisa menemukan sejumlah produk premium, seperti batik tulis premium, seharga hingga Rp 5,9 juta.

Jika mencari oleh-oleh batik, kamu bisa menemukan batik Megamendung dengan berbagai warna, mulai dari warna cerah seperti hijau muda dan merah muda, hingga warna gelap seperti biru tua.

Menariknya, jika membeli sehelai kain batik tulis premium, masing-masing motif hanya dicetak untuk satu helai kain saja.

"Harga batik tulis premium mulai dari Rp 1,8 juta. Ini limited edition, jadi cuma satu-satu, enggak ada yang sama," tutur Sally Giovanny, pemilik BT Batik Trusmi, Jumat.

Sally menambahkan, untuk mengeluarkan motif batik baru, Sally memberi jeda waktu sekitar tiga bulan. Motif yang dikeluarkan berupa motif kontemporer, gabungan antara motif tradisional Cirebon dengan motif batik modern.

Sedangkan untuk oleh-oleh camilan, BT Batik Trusmi juga menyediakan aneka kudapan khas Cirebon, termasuk sirup tjampolay, siwang atau terasi bawang, kerupuk seblak, ikan bandeng kemasan, sambal terasi, dan masih banyak lagi.

"Rekomendasi oleh-oleh biasanya pada beli terasi, ada bawang goreng Bu Ras, ada sirop pisang susu Tjampolay juga, ada gapit, kerupuk seblak, sampai teh upet," kata Lili, staf BT Trusmi, Jumat.

Penasaran dengan proses pembuatan batik? Dengan membayar Rp 30.000, pengunjung sudah bisa mendapat sehelai kain putih yang telah digambar motif batik menggunakan pensil.

Nantinya, pengunjung akan diajak membatik dengan canting dan lilin oleh beberapa orang pekerja BT Batik Trusmi. Hasilnya pun bisa dibawa pulang sebagai kenang-kenangan.

Tak hanya sebagai pusat perbelanjaan, tempat ini juga menawarkan sensasi berswafoto bagi pengunjung dengan latar foto Instagenic motif batik Cirebon.

Pengunjung bisa masuk gratis ke Museum Trupark dan mengenal sekilas tentang batik.

Ada sejumlah koleksi kain batik kuno dari awal tahun 1900-an, aneka cetakan batik, mesin pewarna batik, koleksi topeng-topeng Cirebon, hingga wayang yang dapat ditemui di sana, termasuk jika kamu ingin berfoto atau mengambil video.

"Enggak cuma belanja, di sini pengunjung juga bisa tahu sejarah batik. Ada banyak sekali pengunjung yang bikin konten, jadi seolah-olah kita berada di tempat yang surganya batik yang atraktif. Ada berbagai lukisan motif batik yang Instagramable untuk latar foto-foto juga, dari megamendung, keratonan, sampai kawung," tutur Sally.

Jika haus dan lapar setelah belanja, kamu bisa mampir ke Batik Kitchen yang menyediakan beragam kudapan khas Cirebon.

Salah satu menu yang bisa dicicipi adalah seporsi tahu gejrot pedas yang dibanderol Rp 10.000 dan segelas es tape Tjampolay seharga Rp 22.000 untuk melepas dahaga.

Tahu gejrot disajikan dengan kuah manis dan pedas, memadukan ulekan cabai rawit segar dengan potongan bawang merah mentah.

Sedangkan es tape tjampolay dibuat dari sirop pisang susu tjamppolay khas Cirebon, susu kental manis, dan tape ketan hijau.

Menariknya, dalam proses pembuatan tape ketan, beras ketan akan dibalut dengan daun jambu air terlebih dahulu, kemudian didiamkan sekitar satu minggu dalam wadah yang telah dilapis menggunakan daun katu.

Ini dilakukan hingga tape matang dan mengeluarkan sari-sari air tape.

https://travel.kompas.com/read/2022/05/05/180200127/4-aktivitas-di-bt-batik-trusmi-belanja-oleh-oleh-hingga-kulineran

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke