Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

TMII Buka 24 Jam Saat Perayaan Tahun Baru

KOMPAS.com - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) akan dibuka selama 24 jam pada Sabtu (31/12/2022) atau pada hari menjelang pergantian tahun 2023.

Dikutip dari Antara, kebijakan tersebut diharapkan dapat membuat masyarakat memaksimalkan waktu untuk menikmati suasana TMII saat pergantian tahun.

"Kalau kemarin sudah melihat keindahan TMII, tapi siang hari. Nah ini akan ada satu 'ambience' (suasana) baru yang bisa dirasakan ketika di malam hari," kata Direktur Utama PT Taman Wisata Candi (TWC), Edy Setijono, di Jakarta, Rabu (28/12/2022).

Seusai direvitalisasi, lanjut dia, TMII juga menyuguhkan keindahan berbeda pada malam hari. Misalnya, dengan tata cahaya lampu-lampu, serta hiburan malam tahun baru.

Terdapat beragam pertunjukan seni mulai dari tarian, musik tradisional, serta pertunjukan tradisional yang telah disiapkan mulai pagi hingga malam pergantian tahun.

"Kami melibatkan komunitas-komunitas kesenian, baik dari masyarakat atau dari anjungan. Karena kita ada di TMII, keragaman budaya di sini akan ditampilkan," ujar Edy.

  • TMII Dulu dan Sekarang, Ini 5 Perbedaannya
  • Wisata ke TMII Selama Libur Akhir Tahun 2022, Ada Banyak Event

Nantinya, akan dibagi menjadi lima zona penyelenggaraan kegiatan hiburan saat malam tahun baru di TMII. Hal itu dilakukan untuk mengurai jumlah pengunjung yang hadir.

Akan dihadirkan pula tujuh pemuka agama pada malam kontemplasi untuk bersama-sama mengajak warga memanjatkan doa bersama.

"Insya Allah ini akan menjadi satu hiburan yang sangat menarik. Semoga ini menjadi bagian dari menyongsong harapan yang lebih baik di tahun 2023," kata Edy.

https://travel.kompas.com/read/2022/12/29/060800227/tmii-buka-24-jam-saat-perayaan-tahun-baru

Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke