Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

59 Persen Tiket Kapal Pelni Terjual pada Awal Mudik Lebaran

KOMPAS.com - PT Pelni (Persero) telah menjual tiket mudik Lebaran sebanyak 134.216 atau mencapai 59,91 persen pada periode 7-21 April 2023.

Adapun total proyeksi penumpang adalah 224.043.

Pelni mengatakan siap melayani masyarakat selama periode mudik Lebaran.

"Kami punya 26 kapal penumpang dan 22 kapal perintis siap untuk melayani masyarakat dengan segala fasilitas yang baik seperti tempat tidur, makanan tiga kali untuk yang tidak berpuasa, bagi yang puasa kami sediakan sahur dan berbuka juga," ungkap Direktur Usaha Angkutan Penumpang PT Pelni, Yahya Kuncoro di Surabaya, Selasa (11/4/2023), seperti dikutip dari Antara.

  • Naik Kapal Pelni, Alternatif Harga Tiket Pesawat Mahal
  • 15 Wisata di Semarang Dekat Gerbang Tol, Bisa Mampir Saat Mudik 

Adapun 10 tujuan terpadat menggunakan kapal Pelni adalah sebagai berikut:

  • Makassar 17.139 penumpang
  • Balikpapan 14.862 Penumpang
  • Batam dengan 12.566 Penumpang
  • Kumai dengan 8.742 penumpang
  • Tanjung Priok 8.387 penumpang
  • Ambon 7.753 penumpang
  • Belawan 6.809 penumpang
  • Surabaya 6.176 penumpang
  • Bau-Bau 4.762 penumpang
  • Tarakan 4.720 penumpang

Sementara untuk sebaran penumpang, lanjut Yahya, untuk wilayah barat mencapai 56.834 penumpang (36,5 persen), wilayah tengah 65.899 atau mencapai (42,2 persen), dan wilayah timur 33.285 (21,3 persen).

Untuk itu, masyarakat diimbau untuk segera memesan tiket melalui saluran resmi seperti Aplikasi Pelni Mobile, portal resmi PT Pelni, dan loket di 44 kantor cabang.

"Untuk calon penumpang sebaiknya segera merencanakan pembelian tiket kapal untuk mudik melalui jalur resmi PT Pelni," katanya.

https://travel.kompas.com/read/2023/04/11/131700627/59-persen-tiket-kapal-pelni-terjual-pada-awal-mudik-lebaran

Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke