Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Tempat Beli Oleh-oleh Haji di Surabaya, Ada Beragam Jenis Kurma

KOMPAS.com - Lebaran Haji atau Idul Adha 1444 Hijriah sudah dekat. Sebagian umat Islam tengah menjalankan ibadah haji di Tanah Suci.

Di sebagian kalangan masyarakat Indonesia, membawa oleh-oleh haji menjadi hal yang lumrah dilakukan.

Namun, jika tak sempat membeli oleh-oleh ketika berada di Arab Saudi, buah tangan sebetulnya juga bisa dibeli di toko oleh-oleh haji lokal. Tak terkecuali di Surabaya.

Berikut sejumlah toko oleh-oleh haji di Surabaya yang bisa disambangi.

Pasar Bong, yang berlokasi di Jalan Slompretan Nomor 26, Bongkaran, Pabean Cantikan, Surabaya menjadi salah satu pusat oleh-oleh haji dan umrah yang bisa disinggahi dan cukup legendaris.

Tak perlu khawatir kekurangan pilihan, sebab tersedia puluhan toko oleh-oleh haji dan umroh di sana yang dapat dipilih.

Selain terbilang lengkap, pengunjung juga bisa membeli pernak-pernik secara grosir dengan harga miring.

Dikutip dari Kompas.com (1/2/2023), pusat oleh-oleh haji dan umrah ini buka hingga malam hari mulai Januari 2023, menyusul adanya wisata kampung pecinan Kya-kya.

2. Oleh-oleh Haji dan Umrah Nabawi

Salah satu toko oleh-oleh haji di Surabaya yang bisa menjadi pilihan adalah Oleh-oleh Haji dan Umrah Nabawi.

Lokasinya ada di Jalan Kedung Cowek Nomor 44, Gading, Kecamatan Tambaksari, Surabaya.

Jam bukanya mulai pukul 09.00-20.00 WIB.

Beragam jenis oleh-oleh khas Tanah Suci bisa didapatkan di sini, seperti pernak-pernik berbentuk dan bergambar Kabah atau unta, sajadah, buah tin, dan kurma.

Beberapa perlengkapan juga tersedia secara bundling, yang lebih praktis untuk dijadikan oleh-oleh.

Pusat oleh-oleh haji berikut berlokasi di Jalan Gayungsari Barat X Nomor 45, Gayungan, Surabaya.

Jam bukanya mulai pukul 08.30-22.00 WIB.

Sebagai "pusat kurma", Lawang Agung menyediakan berbagai jenis dan ukuran kurma yang bisa dibeli sesuai bujet.

Selain itu juga terdapat beragam oleh-oleh haji dan umrah, seperti tasbih, sajadah, pashmina, dan madu.

Jam bukanya mulai pukul 09.00-20.00 WIB.

Meski terbilang mungil, namun toko oleh-oleh haji ini terbilang lengkap dan harga barang-barangnya cukup terjangkau.

Beberapa oleh-oleh yang bisa dibeli antara lain peci, sajadah, sarung, pashmina, dan mukena.

https://travel.kompas.com/read/2023/06/06/213544627/4-tempat-beli-oleh-oleh-haji-di-surabaya-ada-beragam-jenis-kurma

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke