Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Miniatur Patung Liberty Jadi Daya Tarik di Desa Oma di Maluku

KOMPAS.com - Miniatur Patung Liberty di Negeri (Desa) Oma, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, diresmikan pada Minggu (26/11/2023). Patung ini lantas menjadi salah satu daya tarik wisata di desa tersebut.

Menurut Gubernur Maluku Murad Ismail, patung tersebut bisa menjadi media promosi pariwisata guna menggaet wisatawan.

"Ini menjadi media positif, efektif untuk menjadi salah satu landmark Negeri Oma," kata Murad, dilansir dari Antara, Senin (27/11/2023).

Miniatur Patung Liberty di Desa Oma berketinggian sekitar tujuh meter. Lokasinya di ujung dermaga di pantai desa tersebut.

Dikutip dari laman Jejaring Desa Wisata (Jadesta) Negeri Oma, patung ini didirikan di atas batu karang, tepat di pintu masuk desa. Dari lokasi tersebut, wisatawan bisa menikmati pemandangan desa sehingga bisa dijadikan salah satu tempat foto.

Patung berbentuk figur yang memegang obor di tangan kanannya dan tablet di tangan kirinya ini dibangun oleh warga sebagai simbol kemajuan desa.

"Karena keindahannya mari kita jaga bersama miniatur Patung Liberty ini," tutur Murad.

Selain miniatur Patung Liberty, Desa Oma juga memiliki daya tarik wisata lain, di antaranya air panas Sila dan mata air Asol.

Untuk diketahui, Patung Liberty yang asli atau setinggi 93 meter berada di Pulau Liberty di New York, Amerika Serikat (AS). 

Dilansir dari laman National Endowment for the Humanities AS, patung tersebut merupakan simbol universal dari kebebasan. 

https://travel.kompas.com/read/2023/11/27/094643627/miniatur-patung-liberty-jadi-daya-tarik-di-desa-oma-di-maluku

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke