Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jateng Siapkan 10 Event Wisata Unggulan untuk 2024, Catat Tanggalnya

SEMARANG, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyiapkan 10 event wisata unggulan dari total 220 event wisata yang akan digelar 2024 mendatang.

Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah Agung Hariyadi memaparkan, 10 kegiatan tersebut yaitu Dieng Culture Festival, dan Festival Arak-arakan Cheng Ho.

Kemudian, ada Festival Kota Lama, Festival Gunung Slamet, Solo Menari, Solo Keroncong Festival, Grebeg Sudiro, International Mask Festival, Java Balloon Attraction, dan Moro Borobudur.

"Ada 220 kegiatan yang akan gelar di tahun 2024 dengan tujuan menjadikan daya tarik wisata," kata Agung melalui sambungan telepon, Kamis (21/12/2023).

Gelaran festival yang dikemas dalam event wisata diharapkan mampu menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk mendatangi Jawa Tengah.

Dengan upaya tersebut, pihaknya menargetkan pada tahun depan jumlah wisatawan yang berkunjung ke berbagai destinasi wisata Jawa Tengah bisa mencapai 55 juta orang, termasuk 600.000 di antaranya wisatawan mancanegara.

"Selain itu, ada juga sport tourism dan gelaran pentas musik berskala internasional yang diselenggarakan di Jawa Tengah, seperti Solo International Performing Arts (SIPA), Festival Payung Indonesia (FESPIN), Borobudur Marathon serta Tour de Borobudur," imbuhnya.

Event unggulan 2024 di Jawa Tengah

Lebih rinci, berikut jadwal dan lokasi 10 event wisata unggulan 2024 di Jawa Tengah:

1. Dieng Culture Festival, akan digelar pada 23-25 Agustus 2024. Acara berlokasi di Desa Wisata Dieng Kulon, Kapupaten Banjarnegara. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @festival_dieng

2. Festival Arak-arakan Cheng Ho, akan digelar pada 3-4 Agustus 2024. Acara berlokasi di Klenteng Agung Sam Poo Kong, Kota Semarang. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @wisata.sampookong

3. Festival Kota Lama, akan digelar pada 5-15 September 2024. Acara berlokasi di Kota Lama Semarang. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @festivalkotalama.smg

4. Festival Gunung Slamet, akan digelar pada 12-14 Juli 2024. Acara berlokasi di D'Las Serang, Desa Wisata Serang, Kabupaten Purbalingga. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @gunungslametfestival

5. Solo Menari, akan digelar pada 29 April 2024. Acara berlokasi di Kota Surkarta. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @solo.menari

6. Solo Keroncong Festival, akan digelar pada 19-20 Juli 2024. Acara berlokasi di Pamedan Pura Mangkunegaran, Kota Surakarta. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @solokeroncongfest

7. Grebeg Sudiro, akan digelar pada 27 Januari sampai 10 Februari 2024. Acara berlokasi Pasar Gedhe, Kota Surakarta. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @grebeg_sudiro

8. International Mask Festival, akan digelar pada 15-16 November 2024. Acara berlokasi di Pendopo Balai Kota Surakarta. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @internationalmaskfest

9. Java Balloon Attraction, akan digelar pada 3-4 Agustus 2024. Acara berlokasi di Taman Rekreasi Kalianget, Kabupaten Wonosobo. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @disparbudwonosobo

10. Moro Borobudur, akan digelar pada 6-7 September 2024. Acara berlokasi di Kawasan Candi Borobudur, Kabupaten Magelang. Event ini juga dapat dipantai melalui akun instagram @moroborobudur

https://travel.kompas.com/read/2023/12/22/100800027/jateng-siapkan-10-event-wisata-unggulan-untuk-2024-catat-tanggalnya

Terkini Lainnya

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Jalan Jalan
Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Travel Update
Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke