Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rizal Mallarangeng "Road Show" ke PBNU

Kompas.com - 27/08/2008, 14:51 WIB

Laporan wartawan Kompas.com Inggried Dwi Wedhaswary

JAKARTA, RABU - Rizal Mallarangeng kembali tampil bicara tentang pemimpin baru, harapan baru. Kali ini, adik Andi Mallarangeng ini berbicara dalam dialog publik "Konfigurasi Politik 2009 ; Mencari Presiden yang Bermartabat" di Gedung Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Kramat Raya, Jakarta Pusat, Rabu (27/8).

Dialog ini diadakan oleh PP Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Freedom Institute, lembaga yang dipimpin Rizal. Pesertanya, para kaum muda, pelajar dan mahasiswa yang tergabung dalam organisasi kepemudaan. Apakah ini bagian dari upaya Rizal meraih simpati kaum muda? Hanya dia yang tahu jawabnya. Yang pasti, diawal materi dialognya, Rizal sudah berbicara tentang apa yang mendasarinya memperkenalkan diri sebagai generasi baru yang siap menjadi pemimpin baru.

"Yang saya inginkan, tahun depan generasi baru Indonesia bisa maju. Jangan 4 L, lo lagi lo lagi. Kalo nggak Mega, Gus Dur, atau SBY, Wiranto. Beri kesempatan pada generasi baru. Setelah saya maju, kan kemudian ada Fadjroel menyusul. Masalah kalah atau menang, itu hasilnya. Nggak apa-apa, mungkin kalah dan generasi baru, baru akan muncul pada tahun 2014," kata Rizal.

Ia mengatakan, lebih dari 84 persen penduduk Indonesia saat ini berusia dibawah 50 tahun. Menurutnya, banyak bibit-bibit generasi kita yang layak menampakkan diri. "Jadi kesempatannya harus dibuka sekarang. Lima atau 10 tahun ke depan, negara ini tanggung jawab kita, bukan lagi Amien Rais atau yang lainnya. Walaupun saya menaruh hormat pada mereka semua. Kita wacanakan isu generasi baru ini, jangan tenggelam dengan kondisi politik," katanya.

Tak lupa, Rizal pun menyematkan kata-kata andalannya, "If there is a will, there is a way". "Kata-kata saya ini juga bagus bagi anak-anak muda NU, anak-anak muda NU kadang-kadang modalnya cuma semangat," kata Rizal yang sepertinya lupa mengupas seperti apa presiden bermartabat sesuai tema dialog.

Sementara itu, salah satu Ketua DPP PKB Ahmad Niam Salim mengatakan, sah-sah saja jika IPNU mengadakan acara dengan mengedepankan salah satu calon yang siap maju dalam Capres. "Biar saja, hari ini IPNU kerjasama dengan Capres Rizal Mallarangeng, besok Amien Rais. Walaupun kampungnya di PKB. Nggak apa-apa. Tapi Pak Rizal besok nggak boleh marah, kalo IPNU bikin acara dengan Capres lain. Nggak boleh ngekang, misalnya pokoknya harus mengkampanyekan saya saja ya," kata Niam yang disambut tawa peserta dialog. (ING)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com