Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belajar Suling di Museum Tertua Bali

Kompas.com - 21/04/2012, 16:56 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

Di suratnya, Tjokorda Agung menulis ke seorang calon tamu yang akan menginap di Puri Saren Ubud. Ia menulis secara detail ibarat seorang manajer hotel berbintang lima. Ia memberikan perincian tarif penginapan di Puri Saren Ubud, tarif sewa mobil dari Ubud ke tempat wisata di Bali, sampai acara-acara penting di Ubud yang mungkin menarik minat sang calon tamu.

Ia pun selalu mengajarkan budaya Bali kepada tamu, entah saat jamuan makan atau ketika mengajari menari Bali. Salah satunya adalah menerima kedatangan Ratu Belanda Juliana di tahun 1972. Ratu Juliana diajak makan crorot, kue tradisional Bali, dan minuman air kelapa.

The coolest drink of the island,” kata Tjokorda Agung saat menyodorkan air kelapa kepada sang ratu, seperti yang tertera di informasi yang ada di dinding.

Tjokorda Agung dari kalangan bangsawan Bali yang terkenal tertutup, berani membuka diri untuk turis asing. Dari keramahannya yang sederhana, hingga kini masyarakat Ubud dikenal terbuka dengan wisatawan.

Jangan heran, turis manca negara sesaat setelah menginjakan kaki di Ubud dan berinteraksi dengan masyarakat Ubud, serta merta jatuh cinta pada Ubud. Di sini, wisata bukan sekadar tontonan, tetapi berbaur dengan masyarakat dan belajar budaya Bali. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com