Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petualangan Olahraga Air sampai Garuda Wisnu

Kompas.com - 24/05/2013, 15:58 WIB

Di tempat itu sering digelar berbagai acara budaya dan menjadi lokasi favorit shooting sinetron. Enggak heran sih karena pemandangannya memang bagus. Memasuki lokasi Garuda Plaza, ada lorong besar pilar berukir batu kapur. Pilar-pilar batu kapur itu berdiri tegap melengkapi kegagahan patung Garuda setinggi 18 meter.

Di tengah-tengah lorong itu pengunjung bisa menyewa segway seharga Rp 50.000 per 10 menit. Kendaraan listrik beroda dua yang dinaiki satu orang itu membuat kita tidak lelah berkeliling Plaza Garuda.

Selain itu, terdapat pula Wisnu Plaza, daerah tertinggi di taman budaya seluas 4.000 meter persegi ini. Patung Wisnu berukuran besar menjadi tempat favorit pengunjung untuk berfoto.

Pemandu wisata, Onsi Bahadi, mengatakan, sejak beberapa tahun lalu, setelah banyak acara besar di Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana, banyak wisawatan yang berkunjung. Menurut rencana, di kawasan itu dibangun patung Dewa Wisnu tengah menunggang kuda berukuran besar.

”Kawasan ini terletak sekitar 250 meter di atas permukaan laut. Di sini wisatawan bisa menikmati pemandangan Pulau Bali dari atas,” ujar Onsi.

Tempat romantis

Setelah lelah berjalan seharian, bermain air, dan menikmati pemandangan di Garuda Wisnu Kencana, MuDAers bisa menikmati malam romantis di pinggir Pantai Kedonganan, Jimbaran. Suasananya asyik. Kita bisa menikmati hidangan sambil memandang pantai lepas dan merasakan semilir angin laut.

Jika kita enggan dengan angin malam di pantai, bisa memilih tempat di dalam restoran dengan suasana remang-remang romantis. Di sini kita ditemani alunan musik, rasanya cocok jika pergi bareng pacar.

Di sepanjang Jalan Kedonganan, berjejer restoran seafood yang menyediakan hidangan lezat. Kita bisa langsung memilih ikan, kepiting, udang, ataupun kerang yang masih hidup untuk dimasak sesuai selera.

Hanya saja, untuk suasana romantis dan makanan lezat ini, pengunjung harus menyiapkan uang yang lumayan banyak. Harga seafood yang ditawarkan mulai dari Rp 100.000 per kilogram (kg) untuk seekor ikan sampai Rp 700.000 per kg untuk lobster.

Jadi pengin liburan ke Bali kan? Persiapannya bisa kita lakukan dari sekarang! (SUSIE BERINDRA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com