MAGELANG, KOMPAS.com - Banyak orang berburu mentari pagi dari berbagai puncak gunung. Salah satunya dari Gunung Kukusan di Dusun Wonokerto, Desa Ngargoretno, Kecamatan Salaman, Magelang, Jawa Tengah.
Gunung ini berbatasan langsung dengan perkebunan teh di Desa Nglinggo, Kulonprogo, DIY. Untuk menuju ke sana bisa ditempuh melalui Jogya maupun Magelang. Umumnya para wisatawan memilih melalui Yogyakarta.
Para penikmat sunrisebiasanya ke Gunung Kukusan menggunakan kendaraan pribadi baik motor maupun mobil. Pasalnya tidak ada angkutan umum yang sampai ke wisata alam tersebut.
Dari Kota Yogyakarta, perjalanan bisa dimulai dari Jalan Godean, Jembatan Sungai Progo, perempatan Kentheng belok kanan, perempatan Dekso belok kiri, pertigaan Plono pasar belok kanan, Kebun Teh Nglinggo.
Apabila menggunakan angkutan umum bisa dari Terminal Giwangan, lalu naik bus jurusan Wates dan turun di Terminal Wates lalu lanjut menyewa ojek. Atau bisa pula naik kereta dari Stasiun Tugu ke Wates, turun di Stasiun Wates dan lanjut naik ojek.
Kereta ke Stasiun Wates tidak tersedia setiap saat, kereta yang bisa digunakan yakni kereta Prameks rute Yogya-Prembun pukul 04.30, 06.35, dan 17.26 WIB, dengan harga tiket Rp 15.000.
Dari area parkir di kebun teh, pengunjung harus berjalan kaki sekitar 200 meter atau 15 menit ke Gunung Kukusan melewati jalan setapak tanah dan berpasir. Nanti akan ada dua jalan setapak ke dua puncak berbeda.
Jalan setapak ke kiri menuju puncak Dempok yang lebih rendah. Sedangkan jalan setapak ke kanan ke puncak Kendeng, puncak paling tinggi. Kedua puncak itu memiliki pemandangan yang memikat dan indah.
Biasanya banyak orang menghabiskan waktu di Puncak Dempok, pasalnya Puncak Dempok lumayan luas dan ada beberapa kursi sederhana terbuat dari bambu. Sehingga pengunjung bisa duduk santai bercengkerama, berfotoria, sembari menikmati pemandangan.
Ada sensasi tersendiri ketika berada di Gunung Kukusan, kabut dan semilir angin serta rimbunnya hutan makin menambah sempurna keindahan alam. Apabila cuaca cerah, pengunjung bisa memandang Gunung Sindoro, Sumbing, Merapi dan Merbabu dengan sangat jelas. Semburat sang surya dari balik gunung-gunung itu, kian menambah rasa cinta pada kekayaan alam di negeri sendiri.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.