Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tempat Makan Sambil "Nongkrong" Seru di Bandung

Kompas.com - 15/11/2015, 12:03 WIB
Jonathan Adrian

Penulis

KOMPAS.com - Salah satu "jalan" menikmati Bandung adalah melalui kulinernya. Namun kuliner di kota ini tak selalu soal rasa, tetapi nuansa. Makan berarti mencari tempat untuk menghabiskan waktu yang lama alias nongkrong, entah untuk menikmati suasananya, atau sekedar mencari tempat ngobrol yang nyaman. Maka, berikut lima tempat makan yang dapat dipilih untuk nongkrong di Bandung.

Cafe d’Pakar

Sesuai namanya, Cafe d’Pakar terletak di wilayah Dago Pakar, tepatnya di Desa Ciburial, searah dengan Taman Hutan Raya Juanda.

Menu makanan di Cafe d’Pakar cukup sederhana, berputar pada roti bakar, ragam mi, nasi goreng, nasi tutug oncom, dan nasi soto, atau ragam olahan kopi, sekoteng, dan punch. Harga berkisar dari Rp 7.000 sampai Rp43.000.

Kafe ini menjadi tempat nongkrong yang menyenangkan karena menawarkan pengunjung untuk makan di luar ruangan, ditemani pemandangan pengunungan, hutan pinus, dan Tebing Keraton.

Kafe buka pukul 11.00 sampai 18.00 pada hari Selasa sampai Jumat. Sementara hari Sabtu sampai Minggu buka pukul 9.00 sampai 18.00.

 

KOMPAS.COM/JONATHAN ADRIAN Suasana di Cafe Lawangwangi yang dipenuhi dinding kaca agar dapat melihat pemandangan. Terdapat pula anjungan untuk melihat ke pemandangan di luar lebih bebas.

Cafe Lawangwangi

Masih bicara soal pemandangan, Cafe Lawangwangi juga tak kalah seru. Terletak di Lawangwangi Creative Space, Jalan Dago Giri Nomor 99A, Mekarwangi, Bandung.

Kedai ini menawarkan pemandangan Bandung dari atas bukit. Pengunjung dapat makan di area luar dengan latar bukit di sekitarnya atau dapat jalan ke anjungan yang jadi ikon kedai ini untuk melihat lebih jelas pemandangan ini.

Harga makanan berkisar dari Rp 10.000 hingga Rp 80.000-an, belum termasuk pajak dan jasa pelayanan.

Cafe Lawangwangi buka Selasa sampai Kamis pukul 11.00 sampai 22.00. Jumat sampai Sabtu pukul 10.00 sampai 13.00. Minggu pukul 11.00 sampai 22.00, dan tutup hari Senin. Hari Jumat sampai Minggu ada live music.

 

Andreas Kristiawan Tampak luar Warung Salse, pintu masuknya merupakan lantai teratas dari tinga lantai bangunan.

Warung Salse

Sedikit turun dari Lawangwangi, di  Jalan Dago Giri Nomor 101, Cidadap, ada Warung Salse. Bangunannya unik, berbentuk segitiga terbalik. Jika masuk ke dalam, pengunjung akan sadar, bangunan ini terdiri dari tiga lantai ke bawah, jadi lantai pertama yang menjadi pintu masuk adalah atapnya.

Mengusung konsep jajanan nusantara, Warung Salse menawarkan ragam menu cemil seperti lumpia, martabak, tahu gejrot, bubur, pisang aroma, dan puluhan menu lainnya. Harga yang ditawarkan berkisar dari Rp 8.000 sampai Rp 45.000.

Warung Salse buka hari Senin sampai Jumat dan Minggu pukul 7.00 sampai 22.00. Sementara hari Sabtu buka pukul 7.00 sampai 23.00 dan ada live music.

 

Rd.Ramanda Jahansyahtono Salah satu sudut di Trotoart didekorasi dengan kerangka motor tua.

Trotoart

Trotoart terletak di Jalan Cisitu, Dago, Bandung. Tempat ini sering disebut beer house atau beer garden karena produk yang dijualnya adalah bir. Meski demikian tempat ini bisa jadi salah satu tempat nongkrong paling menarik di malam hari.

Nuansa bagunan tua dan barang antik yang diamprak sedemikian rupa membuat tempat ini nyeni. Pengunjung dapat datang, memesan, dan cari tempat duduk sendiri, di mana saja, mau duduk di atas sepedah bekas, mau lesehan di tanah, duduk di atas potongan pohon, duduk di saung, duduk di velg mobil, yang jelas temukan lokasi nyaman sendiri.

Sebotol bir dihargai Rp 45.000, sementara makanan pendampingnya seperti pop corn, sosis, atau french fries home made dihargai Rp 25.000 sampai Rp 30.000-an. Trotoart tidak memiliki waktu buka dan tutup yang tetap, datang dan nikmati saja keluwesannya kapan pun.

 

Jonathan Adrian The Volcano Cafe and Resto salah satu tempat makan dan minum bir di Pasteur yang menawarkan program-program menarik seperti Happy Hour, Ladies Night, Octoberfest, hingga Tahun Baru.

The Volcano Resto & Cafe

Berada di Setrasari Mall B3/60, Jalan Prof. Dr. Surya Sumantri, Pasteur, Bandung, The Volcano akan menyambut pengunjungnya dengan aroma ayam panggang dari dalam mesin pemanggang ayam yang dipampang di pintu masuk.

The Volcano juga menyediakan ragam program menarik, seperti Happy Hour setiap hari pukul 17.30 sampai 19.30 dengan promo 3 gelas bir seharga Rp 40.000. Ada juga Ladies Night setiap Rabu, pengunjung wanita akan mendapat dua botol kecil bir gratis.

The Volcano Resto & Cafe buka Minggu sampai Rabu pukul 11.00 sampai 23.59, dan Kamis sampai Sabtu pukul 11.00 – 01.00.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com