Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arab Empang, Menapaki Perjalanan Si Rumah Panggung

Kompas.com - 19/05/2016, 22:09 WIB

Ada pula warung kopi Pak Sipit yang menyediakan hidangan kopi khas Bogor. Ada sensasi unik ketika menikmati hidangan sate atau menyeruput kopi di kawasan Empang. Harganya terjangkau dan memuaskan.

Jika ingin membawa oleh-oleh, selain parfum, aroma terapi, dan kurma, bisa juga membeli roti konde Ka Nung yang asli peranakan Arab Bogor. Tokonya ada di sekitar alun-alun. Jika ingin membeli di rumah produksinya, bisa berjalan kaki ke Jalan Sadane.

Di jalan tersebut juga bisa ditemukan rumah tangga keturunan arab yang memproduksi kue, seperti kue pepe, samosa, dan roti cane.

Roti konde, yang juga menjadi oleh-oleh khas Kota Bogor sebagaimana roti unyil, sebetulnya mirip roti cane atau roti maryam.

Roti konde Ka Nung ini rasanya gurih sehingga bisa dimakan langsung tanpa harus dicelupkan ke kuah kari atau gulai, sebagaimana roti cane.

Harganya relatif terjangkau mulai Rp 19.000 per lima buah hingga puluhan ribu, bergantung pada variasi isi roti dan ukurannya. Di toko Ka Nung, tersedia juga dodol khas Arab yang manis gurih dan beraroma rempah.

Jika ingin membawa oleh-oleh camilan khas Bogor lainnya, belilah dodongkal, penganan dari tepung ketan yang dikukus dengan gula merah dan diberi parutan kasar kelapa muda. Tersedia juga dodongkol isi keju. Harganya mulai Rp 5.000 per buah. (Ratih Prahesti Sudarsono)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com