Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Negara dengan Paspor Terkuat Tahun 2017

Kompas.com - 17/01/2017, 19:08 WIB
Sri Anindiati Nursastri

Penulis

KOMPAS.com - Situs Passport Index kembali mengumumkan peringkat paspor terkuat. Sama seperti tahun lalu, Jerman menduduki peringkat pertama. Pemegang paspor Jerman mendapatkan bebas visa ke 157 negara di dunia.

BACA JUGA: Inikah Negara Pemegang Paspor Terkuat di Dunia?

Peringkat kedua ditempati oleh Swedia dan Singapura, masing-masing memiliki bebas visa ke 156 negara. Satu peringkat di bawahnya ada Denmark, Finlandia, Perancis, Spanyol, Swiss, Norwegia, Inggris, dan AS yang memiliki bebas visa ke 155 negara.

Mengutip situs resmi Passport Index, Selasa (17/1/2016), tahun ini Singapura menyalip Korea Selatan sebagai negara dengan paspor terkuat di Asia. Sementara itu, negara lain di Asia yakni Jepang menduduki peringkat keempat. Setara dengan beberapa negara Eropa yakni Italia, Belanda, dan Belgia dengan jumlah bebas visa ke 154 negara.

Metode penelitian yang dilakukan Passport Index adalah berdasarkan penghitungan Visa-Free Score (VFS), yang merupakan gabungan dari jumlah visa free atau bebas visa (VF) dan visa on arrival (VOA). 

Jumlah negara yang berpartisipasi adalah 193 negara anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)dan enam wilayah teritorial (Taiwan, Macau, Hongkong, Kosovo, Palestina, dan Vatican) sehingga dihitung menjadi 199 negara.

Berikut 10 peringkat negara dengan paspor terkuat di dunia:

1. 157 : Jerman

2. 156 : Singapura, Swedia

3. 155 : Denmark, Finlandia, Perancis, Spanyol, Swiss, Norwegia, Inggris, AS

4. 154 : Italia, Belanda, Belgia, Austria, Luxembourg, Portugal, Jepang

5. 153 : Malaysia, Irlandia, Kanada, Selandia Baru

6. 152 : Yunani, Korea Selatan, Australia

7. 151 : Republik Ceko, Islandia

8. 150 : Hungaria

9. 149 : Malta, Polandia

10. 148 : Slovenia, Slovakia, Lithuania, Latvia. 

Meski Jerman menduduki peringkat pertama paspor terkuat, negara tersebut bukanlah yang paling "ramah" terhadap pemegang paspor negara lain. Jumlah negara yang memiliki bebas visa ke Jerman hanya 91 negara. 

Bandingkan dengan Kamboja, yang menduduki peringkat pertama, dengan bebas visa untuk 198 negara. Indonesia menduduki peringkat ke 16 dengan bebas visa untuk 169 negara. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com