Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kini, Rapat dan Seminar Bisa Dilakukan di Kapal Pesiar

Kompas.com - 13/03/2018, 06:32 WIB
Rakhmat Nur Hakim,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

HONGKONG, KOMPAS.com - Operator kapal pesiar Genting Cruise Line, melalui anak perusahaannya Dream Cruises, menawarkan fasilitas baru yakni sarana dan prasarana untuk menggelar rapat, pertemuan, serta konferensi di kapal pesiar.

Melalui kapal terbarunya, World Dream, Dream Cruises menawarkan fasilitas MICE (Meetings, Incentives, Conferences, and Events) dengan memanfaat sejumlah ruangan.

"Kami mulai menggarap segmen ini. Fasilitas prioritas seperti office conferences, panggung dan perlengkapan, ruang rapat, restoran, hiburan dan fasilitas team building," ujar Presiden Genting Cruise Line, Kent Zhu, saat ditemui di atas Kapal World Dream yang tengah berlayar di perairan Hongkong, Sabtu (10/3/2018).

Baca juga : Kapal Pesiar Berbendera Bahama Singgah di Banyuwangi, Bawa Puluhan Turis Asing

KompasTravel pun turut diundang untuk melihat fasilitas MICE tersebut dalam rangkaian acara Genting Cruise Lines Travel Partners Tribute di atas Kapal Pesiar Wordl Dream pada 9-11 Maret 2018.

Kami pun diajak untuk melihat sejumlah fasilitas yang digunakan untuk menunjang rapat, konferensi, seminar, dan pertemuan lainnya di atas kapal seberat 150.695 ton itu.

Baca juga : Kapal Pesiar World Dream Resmi Berlayar di Hongkong

Sedianya, MICE menyediakan 12 venue di atas Kapal Word Dream yakni Palm Court, SportsPlex, Zouk Beach Club, Tributes, Vintage Room, Function 8, Bar, Zodiac Theatre, Executive Boardrooms and Meeting Rooms, Dream Dining Room, Silk Road Chinese Restaurant, dan ruang karaoke.

Suasana di Function 8, salah satu venue yang menjadi fasilitas MICE di kapal pesiar World Dream, Sabtu (10/3/2018).KOMPAS.com/RAKHMAT NUR HAKIM Suasana di Function 8, salah satu venue yang menjadi fasilitas MICE di kapal pesiar World Dream, Sabtu (10/3/2018).
Hampir semua ruangan yang ditawarkan sebagai fasilitas MICE memiliki pemandangan laut. Zodiac Theatre dan Zouk Beach Club merupakan venue untuk pertunjukan.

Zodiac Theatre merupakan venue pertunjukan indoor berdesain teater, lengkap dengan layar besar, panggung, dan deretan kursinya. Biasanya teater ini digunakan untuk menggelar pertunjukan opera musikal. Panggung di dalam Zodiac Theatre pun bisa dimodifikasi sesuai kebutuhan pengguna, baik untuk acara penganugerahan gelar maupun selainnya.

Sedangkan Zouk Beach Club ialah venue pertunjukan outdoor yang terletak di dek 17. Venue ini biasa digunakan untuk pesta di malam hari. Namun venue ini bisa pula digunakan untuk acara penganugerahan. Dari Zouk Beach Club, mata kita dimanjakan dengan pemandangan lautan lepas.

Ada pula venue lain seperti Tributes dan Palm Court yang sedianya merupakan bar. Sementara itu satu di antaranya sedianya merupakan restoran yakni Silk Road Chinese Restaurant.

Sales Manager Genting Cruise Line Indonesia, Hari Susanto mengatakan pangsa pasar MICE berasal dari perusahaan, keluarga, dan sekolah yang hendak mengadakan acara bersama.

"MICE banyak (peminat). Terakhir kita 20 Februari ada grup MICE. Dan 11 Maret ada grup MICE dari Polytron," kata Hari.

Kapal Pesiar Genting Dream membuka rute baru dari Singapura menuju Surabaya dan Bali Utara pada Desember 2017. Istimewa/Instagram @DreamCruiseLine Kapal Pesiar Genting Dream membuka rute baru dari Singapura menuju Surabaya dan Bali Utara pada Desember 2017.
Ia menambahkan, Genting Cruise Line menawarkan fasilitas MICE dengan fungsi venue yang berbeda. Oleh karena itu penggunaan venue sangat disesuaikan dengan kebutuhan pemakai.

Melalui fasilitas MICE, lanjut Hari, Genting Cruise Line ingin memberikan sensasi yang berbeda dalam penyelenggaraan pertemuan penting seperti rapat, konferensi, seminar, dan selainnya.

"Jadi tergantung dari requirement perusahaan atau organizer. Mereka mau pakai seperti apa. Jadi rapat ada, fun juga ada, holiday juga ada, team building juga ada," tambah Hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com