Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyaksikan Keramaian Pantai di Lhokseumawe Sehari Jelang Ramadhan

Kompas.com - 17/05/2018, 06:45 WIB
Masriadi ,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi


LHOKSEUMAWE, KOMPAS.com - Ratusan warga dari berbagai daerah di Provinsi Aceh terlihat memadati obyek wisata Pantai Ujong Blang, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Rabu (16/5/2018).

Menjadi kebiasaan masyarakat Aceh, sehari sebelum Ramadhan dimanfaatkan untuk mengunjungi obyek wisata. Sedangkan selama Ramadhan masyarakat cenderung tidak mendatangi kawasan wisata pantai atau gunung.

Baca juga: Suasana Ramadhan di Aceh Bisa Ditawarkan ke Turis Malaysia

Salah seorang pengunjung, Nazaruddin, menyebutkan dirinya membawa keluarga ke Pantai Ujong Blang karena sudah menjadi tradisi.

“Besok (Kamis) sudah puasa. Anak-anak tak bisa ke pantai lagi, fokus ibadah dan kegiatan lainnya,” kata Nazar.

Wisatawan bermain pasir di Pantai Ujong Blang, Kota Lhokseumawe, Rabu (16/5/2018).KOMPAS.com/MASRIADI Wisatawan bermain pasir di Pantai Ujong Blang, Kota Lhokseumawe, Rabu (16/5/2018).
Meski cuaca mendung, tampak masyarakat terus memadati kawasan obyek wisata pantai tersebut. Bahkan, semakin sore, ratusan pengunjung semakin bertambah.

Sebagian terlihat mandi, makan jagung bakar dan duduk santai di pinggir laut yang menghadap ke Samudera Hindia tersebut.

Pengujung lainnya, Nur Masyitah dari Kabupaten Bireuen menyatakan sengaja mengunjungi kawasan obyek wisata itu karena butuh suasana baru.

Kabupaten Bireuen dan Kota Lhokseumawe terpaut satu jam perjalanan dengan menggunakan sepeda motor.

Wisatawan bermain sepak bola di Pantai Ujong Blang, Kota Lhokseumawe, Aceh, Rabu (16/5/2018).KOMPAS.com/MASRIADI Wisatawan bermain sepak bola di Pantai Ujong Blang, Kota Lhokseumawe, Aceh, Rabu (16/5/2018).
“Biar suasana baru. Kalau di Bireueun kan sudah biasa, jadi ya mumpung terakhir sebelum Ramadhan kemari saja,” katanya.

Daya tarik obyek wisata ini karena mudah diakses. Jalan dua jalur nan lebar membuat pengendara mudah memarkir kendaraan.

Apalagi, puluhan pondok untuk wisatawan tersedia dengan berbagai makanan ringan.

“Murah juga kan. Karena murah, jadi lebih nyaman kemari,” kata Nur.

Wisatawan bermain pasir di Pantai Ujong Blang, Kota Lhokseumawe, Aceh, Rabu (16/5/2018).KOMPAS.com/MASRIADI Wisatawan bermain pasir di Pantai Ujong Blang, Kota Lhokseumawe, Aceh, Rabu (16/5/2018).
Nah, mendung terus menggantung. Namun, hujan belum turun. Wisatawan lokal terus bermandian, tanpa memikirkan hujan kan turun. Menikmati keindahan pantai sehari sebelum Ramadhan.

Hari ini Ramadhan dimulai bagi umat muslim dan masyarakat Aceh meningkatkan intensitas ritual ibadah wajib dan sunnat selama bulan penuh berkah itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com