Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Parade Helaran Akan Meriahkan Puncak HUT ke-536 Bogor

Kompas.com - 10/08/2018, 19:23 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Helaran atau Festival Budaya sebagai acara puncak Hari Jadi ke-536 Bogor (HJB) akan digelar Minggu (12/08/2018) di jalan Jenderal Sudirman, Kota Bogor.

Herry Karnadi selaku Ketua Hari Jadi Bogor ke-536 mengatakan sebagai agenda rutin Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Helaran tahun ini akan lebih meriah dibanding tahun sebelumnya.

Helaran merupakan parade karnaval yang menunjukan potensi kebudayaan Bogor dan sekitarnya, termasuk kota-kota di Jawa Barat.

"Pesertanya lebih banyak, ada sekitar 5.000 orang ikut berpartisipasi dalam Helaran. Berbagai kota dan kabupaten di Jawa Barat ikut pawai, belum ditambah dengan warga Kota Bogor maupun luar Kota Bogor yang menyaksikan," terangnya saat dihubungi KompasTravel, Kamis (9/8/2018).

Baca juga: 6 Tempat Ngabuburit Sekaligus Berburu Takjil di Bogor

Acara direncanakan akan mulai pukul 08.00 WIB, dilepas oleh Wali Kota Bogor Bima Arya yang juga turut dalam rombongan parade Helaran.

Parade terdepan merupakan barisan berkuda yang menunggagi pada pejabat daerah, sedikitnya 15 kuda dan kereta kencana akan iring-iringan di depan.

"Direncanakan Wali Kota Bogor, Wakil Wali Kota Bogor, Ketua DPRD Kota Bogor, Gubernur Terpilih Provinsi Jawa Barat dan Gubernur DKI Jakarta dan unsur Muspida lainnya akan menaiki kuda. Sementara kereta kencana diisi para istri-istri pejabat," ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bogor Shahlan Rasyidi dalam siaran persnya.

Di belakang kuda dan kereta kencana ada iring-iringan delman hias, diikuti mobil-mobil hias, jampana (rumah sunda jaman dahulu), dan tentunya tak ketinggalan penampilan dari sanggar-sangar budaya dan komunitas.

Herry Karnadi menerangkan, jumlah komunitas yang terlibat di Helaran tahun ini semakin banyak karena ada komunitas-komunitas baru yang ingin ikut berpartisipasi.

Baca juga: Libur Lebaran, Kebun Raya Bogor Siapkan Wifi di 27 Lokasi

Tidak hanya komunitas yang bertambah, peserta dari luar kota turut bertambah dari sebelumnya hanya dua kota menjadi enam kota/kabupaten yang siap memeriahkan HJB.

Antara lain dari Kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Subang, dan Kabupaten Bogor.

Menurut Shahlan, kegiatan Helaran ini memang akan banyak menampilkan budaya-budaya kesundaan yang memang harus dilestarikan.

Shahlan menuturkan banyak warga yang tidak kenal dengan budaya Sunda. Oleh karenanya selain sebagai perayaan HJB, Helaran juga menjadi ajang promosi pariwisata di bidang budaya yang secara langsung dapat meningkatkan kunjungan wisata ke Kota Bogor, mendorong perekonomian, dan menaikkan PAD Kota Bogor.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Bogor dan luar Kota Bogor untuk datang dan turut serta memeriahkan festival budaya ini,” tutup Shahlan.

Berbagai sanggar seni pun akan tampil menghibur masyarakat di panggung utama yang dipasang di halaman parkir Gedung Lautan, Jalan Jenderal Sudirman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

Travel Update
Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com