Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Jenis Kopi Dingin, Cocok Diminum Saat Suhu Panas

Kompas.com - 24/10/2019, 11:08 WIB
Albert Supargo,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dahulu kopi identik dengan minuman yang diminum saat suhu dingin. Seiring berjalannya waktu, varian minuman kopi makin banyak bermunculan. Hal ini membuat kopi bisa dinikmati saat suhu udara dingin atau panas.

Suhu panas melanda beberapa wilayah di Indonesia. Ingi tetap ngopi walaupun suhu sedang panas? Berikut varian minuman kopi yang bisa kamu coba untuk menurunkan suhu tubuh :

Baca juga: Suhu Panas, 7 Tips Traveling di Tempat Bersuhu Ekstrem

Cold brew coffeeElNariz Cold brew coffee

1. Cold brew

Isitilah menyeduh kopi selalu identik dengan air panas. Namun, hal ini tidak belaku untuk jenis minuman kopi satu ini. Cold brew adalah teknik penyeduhan kopi dengan mendinginkan air yang telah dicampur dengan bubuk kopi. Proses pembuatan cold brew memakan waktu yang cukup lama yakni 18 sampai 24 jam. Prosesnya yang mudah membuat kopi ini bisa kamu buat sendiri dirumah.

Kopi yang dihasilkan cenderung lebih manis dengan tingkat keasaman yang rendah. Sesuai namanya, cold brew  selalu disajikan dalam kondisi dingin. Kamu bisa menemui minuman ini di toko kopi terdekat. Bahkan beberapa minmarket menyediakan kopi ini.

 

1000 minuman es kopi susu dibagikan ke pengunjung UncoffeecialKOMPAS.com/AGIEPERMADI 1000 minuman es kopi susu dibagikan ke pengunjung Uncoffeecial

2. Es Kopi susu

Siapa sih yang tidak tau minuman satu ini. Pasalnya, kopi susu sedang tenar dikalangan masyarakat Indonesia. Inti dari minuman ini adalah campuran antara susu dan kopi. Beberapa bulan ini, varian kopi susu yang tenar adalah kopi susu gula aren.

Kamu tidak perlu mencari-cari minuman satu ini. Cukup berjalan beberapa kilo, dan kamu akan menjumpai penjual minuman ini. Kebanyakan toko kopi, menjual minuman ini dengan campuran es batu dan wadah plastik.

Baca juga: Bingung Berbagai Jenis dan Istilah Kopi di Kafe? Simak Panduan Ini

Affogato Shutterstock Affogato

3. Affogato

Mungkin untuk beberapa orang, minuman ini terdengar asing ditelinga. Affogato adalah espresso yang dicampur dengan satu atau dua sendok es krim. Kebanyakan toko kopi mengunakan es krim rasa vanilla untuk membuat affogato.

Kamu bisa mencari sajian ini di toko kopi terdekat. Bayangkan perpaduan manisnya es krim dengan pahitnya kopi di siang yang panas.

Espresso frappeDok. Celebrating Sweets Espresso frappe

 

4. Frappe

Pada dasarnya, frappe dihasilkan dari es yang dishake (kocok) dengan susu sebagai tambahan rasa. Variannya beragam mulai dari kopi maupun non-kopi. Beberapa toko kopi mengolah minuman satu ini dengan cara diblender.

Minuman ini akan dengan mudah kamu temui di toko kopi terdekat. Selain kopi, biasanya toko kopi memadukan minuman ini dengan bahan-bahan yang tidak biasa seperti biskuit aneka rasa dari merek terkenal. 

5. Japanese ice coffee

Kamu pecinta kopi hitam, berarti kamu harus mencoba minuman satu ini. Japanese Ice Coffee adalah metode seduh manual yang memadukan es dan kopi.

Para brewer akan memastikan hadirnya es tidak menganggu rasa dari kopi. Malah hadirnya es merupakan komponen untuk menunjang rasa kopi yang ingin disajikan brewer.

Minuman ini bisa kamu temui di kedai kopi yang menyediakan menu manual brew. Perlu diingat, terkadang minuman ini tidak tercantum di menu. Biasanya, minuman ini adalah special request yang harus langsung ditanyakan kepada brewer.

Baca juga: Suhu Panas Enaknya Makan Gelato, 5 Rekomendasi Kedai Gelato di Jakarta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com