Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembatalan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Online, Tak Perlu Datang ke Stasiun

Kompas.com - 25/03/2020, 11:34 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com – PT Kereta Api Indonesia Daop 1 Jakarta melakukan pengurangan jadwal perjalanan KA dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen untuk mengantisipasi penyebaran pandemi corona.

Ada 19 rangkaian Kereta Api (KA) yang mengalami pembatalan perjalanan dengan jadwal keberangkatan pada 23 Maret – 1 April 2020.

Baca juga: 19 Perjalanan KA Jarak Jauh Keberangkatan Jakarta Dibatalkan, Simak Daftar Lengkapnya

KA yang mengalami pembatalan operasional adalah KA dengan jadwal perjalanan yang dekat. 

Jadi bagi calon penumpang dapat mengalihkan perjalanan dengan jadwal KA lain jika memang harus tetap melakukan perjalanan.

Namun, jika calon penumpang tidak berkenan untuk dialihkan ke KA lain, maka bisa melakukan pembatalan dana tiket (refund) dengan bea pengembalian 100 persen.

Pembatalan tiket dengan bea pengembalian 100 persen ini juga berlaku untuk calon penumpang KA yang memiliki jadwal keberangkatan pada masa tanggal darurat corona, yaitu pada 23 Maret – 29 Mei 2020.

Untuk menghindari penumpukan calon penumpang yang ingin melakukan pembatalan di loket stasiun, calon penumpang bisa melakukan pembatalan melalui aplikasi KAI Access.

Calon penumpang kereta api mengenakan masker di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat (31/1/2020). PT KAI Daop 1 Jakarta membagikan masker gratis pada calon penumpang dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona.KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO Calon penumpang kereta api mengenakan masker di Stasiun Gambir, Jakarta, Jumat (31/1/2020). PT KAI Daop 1 Jakarta membagikan masker gratis pada calon penumpang dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona.

Walaupun pembelian tiket dilakukan melalui stasiun dan channel penjualan tiket yang lain, calon penumpang tetap bisa melakukan pembatalan di aplikasi KAI Access.

Calon penumpang hanya perlu menyiapkan nomor idetitas yang sama sesuai dengan yang didaftarkan pada akun aplikasi KAI Access.

Pembatalan melalui KAI Access ini juga bisa dilakukan untuk pembatalan tiket lainnya yang masih memiliki satu kode booking.

"Jadi kita sarankan masyarakat untuk melakukan pembatalan melalui aplikasi KAI Access," kata Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa, melalui rilis resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (25/3/2020).

Baca juga: Simak, Panduan Lengkap Membatalkan Tiket Kereta Api Mudik

Bagi yang sudah memiliki aplikasi KAI Access, Eva menyarankan untuk melakukan update aplikasi. 

Update aplikasi bertujuan agar secara sistem juga mendukung pengembalian 100 persen dari bea tiket.

Bagi yang belum memiliki (aplikasi), harap diperhatikan pada saat melakukan download KAI Access nomor identitas yang digunakan harus sama dengan nomor identitas yang ada pada tiket.

Jika tidak melakukan pembatalan lewat aplikasi KAI Access, calon penumpang bisa datang langsung ke loket pembatalan yang ada di stasiun.

Suasana di luar Stasiun Jakarta Kota di Jakarta Barat, Kamis (7/9/2017). Pada hari libur, jumlah penumpang yang naik dan turun di Stasiun Jakarta Kota mencapai 90.000 orang, dua kali lipat lebih banyak dibandingkan jumlah penumpang pada hari-hari kerja.KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Suasana di luar Stasiun Jakarta Kota di Jakarta Barat, Kamis (7/9/2017). Pada hari libur, jumlah penumpang yang naik dan turun di Stasiun Jakarta Kota mencapai 90.000 orang, dua kali lipat lebih banyak dibandingkan jumlah penumpang pada hari-hari kerja.

 

Ada delapan stasiun di wilayan Daop 1 Jakarta yang melayani pembatalan tiket KA jarak jauh.

Masing-masing stasiun memiliki tiga loket yang melayani pembatalan tiket. Sementara di Stasiun Gambir dan Pasar Senen ditambah menjadi lima loket layanan pembatalan tiket.

Berikut jadwal operasional pelayanan loket pembatalan tiket di stasiun yang buka setiap hari:

Baca juga: 4 Jenis Kereta di Indonesia yang Jarang Diketahui Orang

1. Stasiun Gambir: Pukul 07.00 - 22.00 WIB

2. Stasiun Pasar Senen: Pukul 07.00 - 22.00 WIB

3. Stasiun Jakarta Kota: Pukul 07.00 - 19.00 WIB

4. Stasiun Bogor: Pukul 09.00 - 16.00 WIB

5. Stasiun Cikampek: Pukul 07.00 - 22.00

6. Stasiun Rangkasbitung: Pukul 09.00 - 16.00 WIB

7. Stasiun Serang: Pukul 09.00 - 19.00 WIB

8. Stasiun Bekasi : Pukul 07.00 - 22.00 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com