Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tempat Wisata di Kota Batu Buka Kembali, Apa Saja?

Kompas.com - 15/07/2020, 19:55 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Kota Batu dikenal sebagai salah satu destinasi wisata di Jawa Timur. Dengan kontur daerah yang tinggi, kota ini dikenal juga karena memiliki suhu yang dingin.

Tak jarang wisatawan datang dari luar kota Batu untuk menikmati keindahan alam dataran tinggi dan menikmati suhu dinginnya.

Namun akibat pandemi Covid-19, seluruh tempat wisata di Kota Batu sempat ditutup untuk mencegah penyebaran virus.

Baca juga: Pariwisata Kota Batu Jawa Timur Mulai Buka

Selang empat bulan ditutup, beberapa tempat wisata di Kota Batu akhirnya dikabarkan sudah siap untuk buka kembali. Bahkan ada pula tempat wisata yang sudah dibuka dan menerima kunjungan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Menurut pantauan Kompas.com, berikut 10 tempat wisata di Kota Batu yang siap dan sudah dibuka kembali:

Museum Angkut Malang via shutterstockSHUTTERSTOCK Museum Angkut Malang via shutterstock

Museum Angkut

Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Arief As Siddiq kepada Kompas.com menyebutkan Museum Angkut telah mendapatkan rekomendasi layak buka.

Arief menyebutkan ada 75 usaha pariwisata yang sudah bisa dibuka kembali setelah menerima sertifikat dan rekomendasi, salah satunya adalah Museum Angkut

Kendati demikian, melihat akun Instagram Museum Angkut @museumangkut, belum ada tanda atau informasi lebih lanjut terkait pembukaan museum yang identik menyimpan beragam kendaraan transportasi ini.

Baca juga: Museum Angkut Datangkan Chevrolet Mirip Mobil Dominic Toretto

Salah satu yang paling sering dijadikan spot foto di Museum Angkut adalah Gangster Town. Nuansa vintage-nya mampu membawa pengunjung ke dalam suasana zaman dahulu.

Museum Angkut juga memiliki helikopter Kepresidenan RI bernama Bell 47J Siwalet. Museum ini terletak di Jalan Sultan Agung Nomor 2 Ngaglik, Kota Wisata Batu.

Jatim Park 2: Batu Secret Zoo.shutterstock.com/Pius+Rino+Pungkiawan Jatim Park 2: Batu Secret Zoo.

Jatim Park 2

Jawa Timur Park Group telah membuka kembali salah satu tempat wisatanya yaitu Jatim Park 2 sejak 27 Juni 2020.

Melihat akun Instagram @jatimparkdua, calon pengunjung bisa memastikan kuota yang tersedia dengan cara melakukan pembelian secara online. Jatim Park 2 menganjurkan calon pengunjung membeli tiket online melalui website https://book.jtp.id/jtpotp/ 

Selain itu, pastikan juga kamu telah mengisi form di https://bit.ly/formkunjunganJTPGroup 
Jatim Park 2 yang dikenal juga dengan Batu Secret Zoo ini selama pandemi memiliki waktu operasionalnya mulai pukul 08.30-16.30 WIB.

Untuk tiket masuk Batu Secret Zoo yaitu Rp 100.000, dan Museum Satwa Rp 30.000.

Eco Green Park, Kota Wisata Batu, Jawa Timurhttp://www.ecogreenpark.co.id Eco Green Park, Kota Wisata Batu, Jawa Timur

Eco Green Park

Masih dalam lingkup Jawa Timur Park Group, tempat wisata yang telah dibuka lainnya adalah Eco Green Park. Sama seperti Jatim Park 2, tempat wisata ini juga dibuka pada 27 Juni 2020.

Melihat akun Instagram @ecogreenpark, kamu bisa kembali merasakan pengalaman memberi makan satwa di tempat ini. Tak usah khawatir, pihak Eco Green Park juga telah menyediakan sarung tangan untuk kamu yang ingin memberi makan satwa.

Selain itu para pengunjung juga diwajibkan mengenakan masker, dan dalam keadaan sehat ketika berkunjung.

Pastikan juga kuota pengunjung melalui website https://book.jtp.id/jtpotp/ dan pastikan telah mengisi form di https://bit.ly/formkunjunganJTPGroup.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com