Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Bedanya Hotel dan Hostel, Berikut Penjelasan Lengkapnya

Kompas.com - 12/02/2022, 15:34 WIB
Desi Intan Sari,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ketika menghabiskan liburan selama beberapa hari, wisatawan dapat memilih beragam akomodasi, di antaranya hotel dan hostel. 

Meski hotel dan hostel sama-sama digunakan untuk menginap dan biasanya berada di tempat wisata, ternyata keduanya juga memiliki perbedaan. 

Dikutip dari Reader’s Digest, Sabtu (12/2/2022), berikut ini adalah sejumlah perbedaan hotel dan hostel, berdasarkan asal usul, lingkungan, dan fasilitasnya. 

Baca juga: Etika Kasih Uang Tip ke Karyawan Hotel, Ini Penjelasannya

Asal usul hotel dan hostel

Asal usul hostel dan hotel tidaklah sama. Hotel sudah ada sejak abad ke-16 dan berasal dari bahasa Prancis hôtel.

Sementara itu, hostel memiliki konsep yang lebih baru dan dulunya berasal dari konsep asrama siswa. Ada seorang guru di sekolah dasar di Jerman bernama Richard Shirrmann, yang mengajar pada awal tahun 1900-an. 

Dia berpikir bahwa murid-muridnya membutuhkan tempat menginap, khususnya saat field trip atau kunjungan lapangan. Akhirnya terciptalah hostel. 

Baca juga: Kenapa Tidak Ada Lantai 13 di Hotel? Ini Penjelasan Lengkapnya

Lingkungan hotel dan hostel

Ilustrasi hostel.UNSPLASH/Dmitriy Frantsev Ilustrasi hostel.

Lantaran dulunya berasal dari asrama siswa, hingga saat ini hostel kerap dianggap sebagai penginapan untuk anak muda.

Biasanya backpacker dan pelancong muda, misalnya yang masih di bangku kuliah, memilih menginap di hostel karena harganya yang lebih terjangkau dibandingkan dengan hotel. 

Hostel juga terkenal sebagai tempat bersosialisasi. Dengan menginap di tempat tersebut, kamu bisa bertemu dengan wisatawan dari seluruh dunia. 

Lingkungan hostel juga lebih santai jika dibandingkan dengan hotel yang cenderung lebih menjaga privasi setiap tamu. 

Hostel biasanya memiliki lounge yang digunakan untuk berkumpul sesama pelancong. 

Baca juga: Kenapa Tidak Ada Guling di Kamar Hotel, Ini Alasannya

Tamu yang menginap di hostel umumnya tidak memiliki kamar sendiri, karena satu kamar bisa memiliki empat hingga 20 tempat tidur. 

Tempat tidurnya biasanya bertingkat, dan tamu juga harus berbagai kamar mandi dengan tamu lainnya.

Sementara itu, lingkungan hotel lebih mewah dan tertutup. Satu kamar bisa dipakai satu orang tamu atau bersama teman seperjalanan. 

Hotel juga memiliki kamar mandi pribadi. Kemungkinan besar tamu hotel akan bertemu dengan tamu lain dari segala usia dan tidak hanya anak muda, tapi tergantung dari hotel yang dipilih.

Baca juga: 3 Kesalahan Check Out Hotel yang Paling Sering Dilakukan Tamu

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com