Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Sewa Motor di Karimunjawa dan Cara Menyewanya

Kompas.com - 28/09/2022, 19:07 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.comKarimunjawa merupakan salah satu destinasi wisata favorit di Provinsi Jawa Tengah.

Ada banyak tempat wisata yang bisa dijelajahi, terutama pantai-pantai pasir putihnya di sepanjang pesisir Pulau Karimunjawa.

Adapun Karimunjawa juga tidak terlalu besar. Dari pusat kota sampai pantai di ujung utara pulau, waktu tempuhnya bahkan hanya sekitar 1 jam naik sepeda motor.

Baca juga: Tips Keliling Karimunjawa, Bisa Sewa Sepeda Motor

Kompas.com sempat menjajal sendiri asyiknya berkeliling Pulau Karimunjawa naik sepeda motor.

Berkat naik sepeda motor, Kompas.com bisa menjelajah tempat-tempat menarik di Karimunjawa, mulai dari Pantai Bobby, Pantai Annora, hutan bakau, lewat Bandara Dewandaru, sampai Pantai Tanjung Gelam.

Harga sewa sepeda motor di Karimunjawa

Tenang saja karena wisatawan tidak perlu repot membawa sepeda motor dari rumah sampai menyeberang ke Karimunjawa.

Itu karena saat ini sudah ada jasa sewa sepeda motor di Karimunjawa yang bisa digunakan wisatawan untuk berkeliling. 

Kompas.com saat itu juga menyewa sepeda motor selama dua hari, yakni untuk Senin (22/8/2022) dan Rabu (24/8/2022).

“Harga sewa sepeda motor di Karimunjawa sehari Rp 75.000,” kata pemandu wisata dari Tamasya Karimunjawa bernama Aldi Wiguna kepada Kompas.com, Senin (19/9/2022).

Baca juga: Itinerary Paket Snorkeling Sehari di Karimunjawa, Puas Jelajah Indahnya Bawah Laut

Adapun harga sew aitu belum termasuk bahan bakar. Jika bahan bakar habis, wisatawan bisa mengisinya di pom bensin dekat pelabuhan.

Cara sewa sepeda motor di Karimunjawa

Untuk bisa menyewa sepeda motor, wisatawan tidak perlu pusing mencari tempat sewaan setelah sampai di Pelabuhan Karimunjawa.

Wisatawan bisa memesan terlebih dahulu sebelum berangkat, sehingga tidak perlu pusing soal motor sewaan begitu tiba.

Naik motor di Karimunjawa.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Naik motor di Karimunjawa.

Wisatawan dapat memesan sewa motor melalui biro wisata atau tour guide lokal sebelum berangkat.

Sepeda motor sewaan bahkan bisa diantar ke pelabuhan, sehingga bisa langsung digunakan begitu turun dari kapal.

Baca juga: Aturan Snorkeling di Karimunjawa, Jangan Pegang Biota Laut

Sepeda motor juga akan diantar ke penginapan, jika wisatawan ingin naik sepeda motor dari tempatnya menginap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com