Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukit Cinta Anti Galau Cirebon: Jam Buka, Tiket Masuk, dan Aktivitas

Kompas.com - 25/10/2022, 20:37 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Bukit Cinta Anti Galau merupakan tempat wisata di Cirebon yang menyediakan beragam spot Instagramable dengan latar pemandangan alam, termasuk Danau Setu Patok dan matahari terbenam (sunset).

"Diharapkan setiap pengunjung yang datang ke Bukit Cinta mampu melupakan galaunya setelah melihat pemandangan alam yang menyegarkan mata," kata Digital Marketing Bukit Cinta Anti Galau, Asyifa Ardhana, kepada Kompas.com, Jumat (21/10/2022).

Baca juga:

"Seperti jargon kami, sudahi galaumu di Bukit Cinta Anti Galau," imbuhnya.

Simak informasi seputar jam buka, harga tiket masuk, dan aktivitas di Bukit Cinta Anti Galau Cirebon:

Jam buka Bukit Cinta Anti Galau Cirebon

Bukit Cinta Anti Galau beroperasi setiap hari pukul 07.00-22.00 WIB. 

Tentunya tempat wisata ini menawarkan panorama yang berbeda baik pada siang hari maupun malam hari.

Pada malam hari, misalnya, salah satu spot selfie di tempat ini bernama Jembatan Kaca akan diterangi pencahayaan, sehingga terkesan unik.

Baca juga: 6 Tempat Wisata Dekat Pusat Oleh-oleh BT Batik Trusmi Cirebon

Harga tiket masuk Bukit Cinta Anti Galau 2022

Kafe Anti Galau, salah satu fasilitas di Bukit Cinta Anti Galau, Cirebon.Dok. Bukit Cinta Anti Galau Kafe Anti Galau, salah satu fasilitas di Bukit Cinta Anti Galau, Cirebon.

Bukit Cinta Anti Galau menerapkan tiket masuk dengan harga berbeda tergantung hari kunjungan.

Pada hari biasa, harga tiket masuknya mulai dari Rp 12.000 untuk pengunjung dewasa dan Rp 5.000 untuk pengunjung anak. 

Sementara itu, pada akhir pekan, harga tiket masuknya mulai Rp 20.000 untuk pengunjung dewasa dan Rp 7.000 untuk pengunjung anak.

Bukit Cinta Anti Galau memiliki lebih dari 10 spot selfie dan semuanya bisa dinikmati secara gratis.

Baca juga:

Aktivitas di Bukit Cinta Anti Galau Cirebon

Asyifa menyampaikan, Bukit Cinta Anti Galau tidak hanya menawarkan aneka spot untuk berfoto-foto. 

Pihaknya juga menyediakan meja biliar yang bisa digunakan, taman bermain, Playground Mandi Bola, wahan skuter, wahana mobil listrik, dan Kafe Anti Galau.

Adapun menu di Kafe Anti Galau cukup beragam, mulai dari hidangan Indonesia hingga western. Pengunjung bisa menikmati aneka camilan, makanan berat, dan kopi. Harga menunya rata-rata Rp 20.000-an.

Jam buka Kafe Anti Galau adalah pukul 10.00-22.00 WIB.

Baca juga: 7 Oleh-oleh Khas Cirebon Selain Batik Megamendung

Sebagai informasi, Bukit Cinta Anti Galau beralamat di Desa Sinarrancang, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Jaraknya dari Stasiun Cirebon, misalnya, adalah 14-16 kilometer dengan durasi berkendara sekitar 40 menit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com