Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Wisata Tahun Baru di Semarang, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga

Kompas.com - 06/12/2022, 15:13 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

11. Kampoeng Kopi Banaran 

Coffe Camp bagi yang ingin berkemah di perkebunan kopi, kawasan Kampoeng Kopi BanaranDok. Kampoeng Kopi Banaran Coffe Camp bagi yang ingin berkemah di perkebunan kopi, kawasan Kampoeng Kopi Banaran

Sesuai namanya, wisatawan yang berkunjung ke Kampoeng Kopi Banaran bisa menjelajahi kebun kopi. Destinasi wisata ini cocok untuk dikunjungi bersama keluarga pada libur tahun baru.

Wisatawan bisa menikmati panorama alam, menjelajah kebun kopi, menikmati kegiatan outdoor, makan di restoran, dan camping.  

Mengutip Kompas.com (08/04/2022), tempat wisata ini dikelilingi panorama tujuh gunung. Ada Gunung Merbabu, Sindoro, Sumbing, Andong, Ungaran, Telomoyo, dan Ungaran. 

Selain itu, wisatawan yang berkunjung bisa menikmati pemandangan langsung ke Rawa Pening.  Kampoeng Kopi Banaran menawarkan fasilitas lengkap, mulai dari kebun kopi, penginapan, restoran, fasilitas pertemuan, camping, arena bermain anak, jogging track, kolam renang, gazebo, mushala, offroad, kereta wisata, dan lainnya.

Lokasinya cukup strategis di pinggir Jalan Raya Semarang-Solo Km 35.

Baca juga: Panduan Wisata di Kampoeng Kopi Banaran Kabupaten Semarang, Aktivitas, Tarif, dan Rute 

12. Ayanaz Gedongsongo

Ayanaz Gedongsongo, tempat wisata di Semarang dengan spot kekinianSHUTTERSTOCK Ayanaz Gedongsongo, tempat wisata di Semarang dengan spot kekinian

Jika kamu mencari wisata keluarga yang instagramable, maka Ayanaz Gedongsongo bisa menjadi alternatif.

Ayanaz Gedongsongo adalah taman hiburan outdoor yang menawarkan tempat santai dan spot foto dengan latar belakang gunung. Lokasinya masih berada  di sekitar kompleks Candi Gedong Songo.

Mengutip dari Kompas.com (30/5/2022), tempat wisata ini sempat viral karena spot foto yang instagramable dan unik.

Pengunjung bisa berfoto di balon udara berwarna-warni, ayunan di atas kolam, kursi di tengah kolam, replika perahu, tenda, serta spot foto kekinian lainnya. 

Obyek wisata ini juga dilengkapi dengan kafe sehingga pengunjung bisa bersantai sambil menikmati cemilan.

13. Legok Madu 

Legok Madu memiliki konsep wisata taman bunga yang dilengkapi dengan berbagai spot foto instagramable.

Obyek wisata ini masih berada di kawasan Bandungan, Semarang sehingga memiliki udara segar.

Pengunjung bisa berfoto di berbagai spot instagramable yang dikelilingi taman bunga. Salah satu ikon Legok Madu adalah patung angsa yang dihiasi dengan beragam bunga.

Lokasinya berada di Kaliwinong, Candi, Bandungan, Kabupaten Semarang.

Baca juga: Alun-alun Bandungan Sudah Buka, Jadi Jujugan Baru Wisatawan

14. Florawisata Banyukuning

Florawisata Banyukuning merupakan obyek wisata baru di Bandungan. Wisata yang mengusung konsep alam ini baru akan dibuka untuk umum pada Minggu (22/7/2022), mengutip Kompas.com (9/7/2022). 

Obyek wisata bertema alam ini  menawarkan sejumlah fasilitas kepada wisatawan.

Mulai dari playground, camping ground, mini zoo, pusat kuliner, pagelaran seni budaya, kolam renang, green house, wedding venue, dan ruang pertemuan.

Florawisata Banyukuning berada di atas lahan seluas 7,5 hektar. Saat ini, baru seluas 2,5 hektar yang efektif digunakan sebagai tempat wisata.

Lokasinya berada di Dusun Krajan, Banyukuning, Bandungan, Kabupaten Semarang.

Baca juga: Flora Wisata Banyukuning, Wisata Baru di Bandungan Kabupaten Semarang

15. Museum Kereta Api Ambarawa 

Kereta lokomotif yang masih bisa ditumpangi di Museum Kereta Api Ambarawa atau Museum KA Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.dok. PT Kereta Api Pariwisata Kereta lokomotif yang masih bisa ditumpangi di Museum Kereta Api Ambarawa atau Museum KA Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Museum menjadi destinasi alternatif saat berwisata bersama keluarga. Jika kamu berada di Semarang, maka cobalah untuk mengunjungi Museum Kereta Api Ambarawa. 

Museum ini mulanya adalah stasiun kereta api yang beralih fungsi menjadi museum. Jadi, obyek wisata ini cocok untuk wisata edukasi bagi anak-anak.

Pengunjung dapat mengikuti tur dengan kereta api uap berkeliling area museum. Fasilitas lainnya adalah spot foto gerbong kereta uap, toko suvenir, museum perkeretaapian, dan area kuliner.

Museum ini terletak di Jalan Stasiun, Panjang Kidul, Panjang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang.

Baca juga: Yuk Naik Kereta Lokomotif Uap di Museum Kereta Api Ambarawa

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com