KOMPAS.com – Indonesia menyimpan jutaan objek wisata alam yang sangat menakjubkan. Tak heran jika banyak wisatawan asing yang rela datang jauh-jauh dari negaranya untuk menikmati pesona alam Indonesia yang memukau.
Salah satu wilayah di Indonesia yang menyimpan banyak destinasi wisata menarik adalah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Menurut ulasan perusahaan pariwisata Hotelier Indonesia, DIY merupakan daerah tujuan wisata yang sangat familier di kalangan masyarakat Indonesia. Daya tarik Yogyakarta terletak pada keberadaan bangunan candi yang juga menjadi ikon daerah ini.
Tak hanya itu, Yogyakarta juga menyimpan banyak destinasi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya, Pantai Heha.
Sebagai informasi, Pantai Heha berlokasi di Bolang, Kelurahan Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul. Lokasinya sekitar 46 kilometer (km) dari pusat Kota Yogyakarta.
Baca juga: 16 Tempat Wisata di Yogyakarta dengan Pemandangan Alam yang Indah
Pantai Heha sendiri merupakan destinasi wisata yang diresmikan dan dikelola Provinsi Jawa Tengah pada Selasa (1/2/2022).
Sejak awal dibuka, Pantai Heha tak pernah sepi pengunjung, baik wisatawan lokal maupun mancanegara. Biaya tiket masuk pantai ini juga relatif murah, yakni Rp 5.000 sampai Rp 20.000.
Mengunjungi Pantai Heha, wisatawan dapat menikmati pemandangan lautan yang indah sambil menikmati kuliner khas Yogyakarta.
Setiap stand makanan yang tersedia tidak hanya menawarkan cita rasa yang tidak mengecewakan, tetapi juga menjamin kebersihan dan kenyamanan area makan.
Tak hanya itu, pantai ini juga dilengkapi sejumlah fasilitas yang nyaman dan terawat. Beberapa fasilitas yang tersedia adalah area parkir yang luas, toilet umum, musala, panggung hiburan, jasa pijat refleksi, dan gazebo untuk bersantai.
Baca juga: 7 Desa Wisata di Yogyakarta, Bisa Mampir Saat Libur Panjang
Bagi Anda yang suka hunting foto atau membuat konten video blog (vlog) di media sosial (medsos), tentunya Pantai Heha dapat menjadi destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.
Oleh sebab itu, apabila Anda mengunjungi Kota Yogyakarta, cobalah mampir ke Pantai Heha untuk membuat momen liburan lebih berkesan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.