Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/04/2023, 09:54 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Wisatawan yang ingin tahu lebih jauh terkait budaya dan rumah panggung khas Aceh bisa mengunjungi Desa Wisata Lubuk Sukon. Letaknya di Kecamatan Ingin jaya, Kabupaten Aceh Besar.

"Desa ini punya keindahan dari segi tatanan alam budaya dan rumah-rumah Aceh yang sangat original dan unik," ujar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno melalui keterangan resmi yang Kompas.com terima, Kamis (13/4/2023).

Baca juga:

Masuk daftar 75 desa wisata terbaik versi Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023, Desa Wisata Lubuk Sukon menawarkan suasana yang teduh karena ditumbuhi pepohonan rindang.

Kebanyakan rumah penduduk di desa ini berupa rumah panggung tradisional. Terbuat dari kayu, rumah tersebut dibangun dengan prinsip tahan gempa. 

Daya tarik Desa Wisata Lubuk Sukon

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat mengunjungi Desa Wisata Lubuk Sukon di Aceh, Kamis (13/4/2023).Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat mengunjungi Desa Wisata Lubuk Sukon di Aceh, Kamis (13/4/2023).

Saat berkunjung ke Desa Wisata Lubuk Sukon, wisatawan bisa menikmati pertunjukan tarian adat Aceh, berkeliling desa (Wet Wet Gampong), dan mencoba aneka permainan tradisional misalnya naik egrang.

Mereka juga bisa mengunjungi beberapa tempat wisata yang ada di desa, di antaranya Museum Rumah Adat Aceh Cek Mad Rahmany dan Museum Rumah Mantan Gubernur Abdullah Muzakkir Walad.

Baca juga:

Sebagai informasi, dikutip dari laman Jadesta, Cek Mad Rahmany merupakan tokoh kelahiran Desa Wisata Lubuk Sukon angkatan pertama yang ikut pendidikan militer di Yogyakarta.

Sementara itu, Abdullah Muzakkir Walad merupakan Gubernur Aceh periode 1968-1978 yang juga lahir di Desa Wisata Lubuk Sukon.

Wisatawan yang ingin menghabiskan waktu lebih lama di Desa Wisata Lubuk Sukon bisa menginap di Homestay Balai Putroe Phang dan Mida Homestay. Kedua penginapan tersebut bertarif mulai Rp 100.000.

Halaman:


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

6 Hotel dengan Bathtub di Jakarta, Harga di Bawah Rp 500.000

6 Hotel dengan Bathtub di Jakarta, Harga di Bawah Rp 500.000

Hotel Story
5 Aktivitas di Buperta Cibubur, Bisa Healing Sejenak di Danau

5 Aktivitas di Buperta Cibubur, Bisa Healing Sejenak di Danau

Jalan Jalan
Jajal Imagispace 2023, Instalasi Digital Tematik nan Instagenic

Jajal Imagispace 2023, Instalasi Digital Tematik nan Instagenic

Jalan Jalan
Kapan Waktu Terbaik Berkunjung ke Tri Mountain Taiwan?

Kapan Waktu Terbaik Berkunjung ke Tri Mountain Taiwan?

Jalan Jalan
6 Rekomendasi Hotel dengan Bathtub di Jakarta Barat 

6 Rekomendasi Hotel dengan Bathtub di Jakarta Barat 

Hotel Story
Jadwal Hajad Dalem Sekaten 2023 di Keraton Yogyakarta, Mulai Hari Ini

Jadwal Hajad Dalem Sekaten 2023 di Keraton Yogyakarta, Mulai Hari Ini

Travel Update
KAI Expo 2023 Digelar 29 September, Tiket Kereta Ekonomi Mulai Rp 50.000

KAI Expo 2023 Digelar 29 September, Tiket Kereta Ekonomi Mulai Rp 50.000

Travel Update
19 Juta Turis Asing Kunjungi Thailand hingga September 2023, Didominasi Negara Asia

19 Juta Turis Asing Kunjungi Thailand hingga September 2023, Didominasi Negara Asia

Travel Update
Ratusan Situs Perang Dunia I Masuk Daftar Warisan Dunia UNESCO

Ratusan Situs Perang Dunia I Masuk Daftar Warisan Dunia UNESCO

Travel Update
Pameran Flona 2023 Digelar di Lapangan Banteng, Catat Tanggalnya

Pameran Flona 2023 Digelar di Lapangan Banteng, Catat Tanggalnya

Travel Update
Cara ke Imagispace di Jakarta Naik MRT dan TransJakarta

Cara ke Imagispace di Jakarta Naik MRT dan TransJakarta

Travel Tips
Tips Wisata ke Buperta Cibubur, Bawa Uang Tunai dan Datang Pagi Hari

Tips Wisata ke Buperta Cibubur, Bawa Uang Tunai dan Datang Pagi Hari

Travel Tips
Taiwan Kenalkan Wisata Tri-Mountain untuk Gaet Turis Indonesia

Taiwan Kenalkan Wisata Tri-Mountain untuk Gaet Turis Indonesia

Travel Update
Kebun Binatang Surabaya: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik 

Kebun Binatang Surabaya: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik 

Jalan Jalan
200.000 Turis Indonesia Wisata ke Sarawak di Malaysia pada Awal 2023

200.000 Turis Indonesia Wisata ke Sarawak di Malaysia pada Awal 2023

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com