Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Akan Sambut 32 Biksu yang Jalan Kaki dari Thailand ke Candi Borobudur

Kompas.com - 16/05/2023, 10:05 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno akan menyambut kedatangan 32 biksu yang berjalan kaki dari Thailand menuju Candi Borobudur, pada 2 Juni 2023.

Para biksu ini, kata Sandiaga, berjalan kaki menuju Candi Borobudur di Jawa Tengah untuk mengikuti perayaan Waisak yang berlangsung pada 4 Juni 2023.

Baca juga:

"Saya akan menyambut mereka (32 biksu) pada 2 Juni. Mereka ditargetkan tiba di Candi Borobudur pada 2 Juni, dan mengikuti perayaan Hari Waisak yang jatuh pada 4 Juni (2023)," kata Sandi dalam Weekly Press Briefing Kemenparekraf di Jakarta, Senin (15/5/2023).

Thudong, rutual keagamaan Buddha

Sandiaga mengaku takjub dengan perjalanan spiritual lintas negara yang dilakukan oleh 32 biksu tersebut. Kata dia, tradisi berjalan kaki itu disebut "Thudong" dan merupakan ritual keagamaan Buddha.

"(Perjalanan) melelahkan, tapi terus menginspirasi kita. Diikuti para biksu yang berasal dari Thailand, Malaysia, Singapura, dan Indonesia, ini pertama kali digelar di Indonesia, dan akan kita kembangkan sebagai bagian dari wisata religi," ucap dia.

Baca juga: Rute ke Borobudur Land, Tempat Rekreasi Dekat Candi Buddha Terbesar di Dunia

Para biksu ini, kata Sandiaga, diketahui berjalan kaki dari sebuah vihara di Provinsi Nakhon Si Thammarat, Thailand, yang berangkat akhir Maret (2023) lalu.

Patung Candi Borobudurpixabay.com Patung Candi Borobudur

"Mereka sudah berkelana melewati Malaysia, dan memasuki wilayah Singapura bulan April 2023. Lalu, ke perbatasan Singapura-Indonesia, (melalui) Batam, 32 biksu kemudian berjalan menuju Jakarta, dan saat ini (15/5/2023) sudah melewati Jakarta, mereka sudah ada di Karawang," tuturnya.

Untuk itu, ia mengajak publik mendoakan para biksu yang tengah mengikuti ritual keagamanan ini agar tetap sehat dan bisa sampai ke Candi Borobudur dengan selamat.

Baca juga: 4 Aktivitas di Borobudur Land, Foto di Spot Instagramable dan Berenang

"Supaya bisa sampai ke Candi Borobudur sesuai rencana tanggal 2 Juni dalam keadaan selamat," ucap dia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com