Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tempat Petayaan Tahun Baru di Medan, Murah Meriah

Kompas.com - 29/12/2023, 18:12 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Sejumlah tempat perayaan tahun baru di Medan, Sumatera Utara bisa menjadi pilihan untuk menikmati momen pergantian tahun.

Beberapa di antaranya tidak menerapkan tiket masuk alias gratis, serta menyediakan kuliner ramah di kantong untuk mengisi perut.

Baca juga: 5 Lokasi Car Free Night Saat Malam Tahun Baru di Berbagai Kota 

Berikut Kompas.com rangkum sejumlah tempat perayaan tahun baru 2024 di Medan.

Tempat tahun baru di Medan

1. Lapangan Benteng

Meski tidak ada kembang api, tetapi ada sejumlah kegiatan di Lapangan Benteng pada malam tahun baru.

Lokasi Lapangan Benteng ada di Jalan Pengadilan, Petisah Tengah, Medan.

Dikutip dari Tribun Medan, Dinas Pariwisata Medan menyebutkan, kegiatan tersebut seperti bazar UMKM selama dua hari, doa bersama, dan panggung musik.

Baca juga: 10 Titik Perayaan Malam Tahun Baru di Gunungkidul, Bisa di HeHa

Selain itu, akan digelar pula pertunjukan cahaya atau Drone Light Show yang menjadi pembeda untuk perayaan tahun baru kali ini.

Untuk masuk ke Lapangan Benteng tidak dipungut biaya alias gratis.

2. Pos Bloc

Tampak depan gerbang Pos Bloc Medan.Dok. Instagram @posblocmedan Tampak depan gerbang Pos Bloc Medan.

Pos Bloc Medan juga bisa dijadikan alternatif tempat merayakan malam pergantian tahun.

Lokasinya ada di Titik Nol Kota Medan, tepatnya di depan Lapangan Merdeka, kawasan Kesawan, Kota Medan.

Bertepatan dengan libur akhir tahun, akan diadakan penayangan film "100 tahun Usmar Ismail," aneka bazar kerajinan lokal, penampilan musik hingga visual mapping dan pertunjukan kembang api, seperti dikutip dari Instagram resminya.

Baca juga: 7 Tempat Merayakan Tahun Baru 2024 di Malang 

Tidak dipungut biaya untuk menikmati hiburan di sini.

3. Kampung Madras

Kawasan Kampung Madras (little India) di Medan, Sumatera Utara, (14/3/2019).SHUTTERSTOCK/HENDRICK WU Kawasan Kampung Madras (little India) di Medan, Sumatera Utara, (14/3/2019).

Kampung Madras atau dikenal juga sebagai Kampung Keling dan Little India terletak di Jalan Zainul Arifin, Medan.

Lokasi ini juga kerap dimanfaatkan masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun.

Baca juga: 7 Tempat Merayakan Tahun Baru 2024 di Semarang 

Biasanya, sekitar jam 19.00 WIB, pengunjung mulai memadati jalan yang juga menjadi spot kulineran ini.

4. Kawasan Ringroad

Kawasan Ringroad menjadi salah satu spot favorit masyarakat untuk menikmati wisata kota atau sekadar bersantai.

Lokasi ini menjadi pusat kuliner dan tempat sejumlah pusat perbelanjaan, sehingga menghabiskan malam pergantian tahun di sini bisa menjadi pilihan.

Baca juga: 20 Wisata Tahun Baru Yogyakarta yang Hits, Banyak Tempat Instagramable

Ada tiga mal besar di sepanjang Jalan Ringroad yang masing-masingnya memiliki agenda malam tahun baru, termasuk pesta kembang api.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Travel Update
Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Travel Update
Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Story
10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

Jalan Jalan
Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Travel Update
Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Travel Update
3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

Travel Update
Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Hotel Story
iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

Travel Update
9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

Jalan Jalan
Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Travel Update
6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

Travel Tips
Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Travel Update
China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

Travel Update
Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com