Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Jakarta Aquarium Safari Lebaran 2024, Simak Cara Belinya

Kompas.com - 28/03/2024, 13:15 WIB
Krisda Tiofani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

Cara beli tiket Jakarta Aquarium & Safari

Jakarta Aquarium & Safari berlokasi di Mal Neo Soho lantai LG-LGM 101 Jalan S. Parman Kav 28, Jakarta Barat dan buka setiap hari pukul 10.00 WIB-21.00 WIB.

Harga tiket Jakarta Aquarium & Safari untuk anak-anak dan dewasa berbeda selama bukan musim Liburan.

Tiket masuk anak:

  • Berlaku untuk usia 2-6 tahun dengan tinggi badan maksimal 120 sentimeter (cm).
  • Tiket reguler Rp 115.000 setiap Senin-Jumat serta Rp 150.000 untuk Sabtu-Minggu dan hari libur
  • Tiket premium seharga Rp 150.000 untuk Senin-Jumat dan Rp 175.000 khusus Sabtu-Minggu

Tiket masuk dewasa:

  • Tiket reguler Rp 150.000 selama Senin-Jumat dan Rp 175.000 untuk Sabtu-Minggu
  • Tiket premium seharga Rp 200.000 selama Senin-Jumat dan Rp 225.000 untuk Sabtu-Minggu

Ada beberapa cara membeli tiket Jakarta Aquarium & Safari baik secara online (daring) maupun offline (luring) yang bisa kamu simak.

Baca juga: 5 Tips Berkunjung ke Jakarta Aquarium Safari, Datang Sebelum Jam 11.00

1. Beli tiket langsung di loket 

Jika tak sempat membeli tiket online, kamu bisa datang langsung ke Jakarta Aquarium & Safari dan membeli tiketnya.

Loket tiket berada di dekat pintu masuk. Jadi, tetap pergi ke lantai LG Mal Neo Soho dan beli tiketnya di tempat tersebut.

Kamu akan mendapatkan selembar tiket masuk untuk dipindai atau scan saat melewati pintu masuk di depan loket.

Baca juga: 5 Penginapan Dekat Aquarium Indonesia Pangandaran, Bisa Main ke Pantai

2. Beli tiket di website resmi Jakarta Aquarium Safari

Satwa di Jakarta Aquarium Safari.Kompas.com/Krisda Tiofani Satwa di Jakarta Aquarium Safari.

Lengkapi data nama, nomor telepon, dan email untuk membeli tiket masuk Jakarta Aquarium & Safari di situs web resminya.

Alamat situsnya adalah jakartaaquariumsafari.com. Gulir ke bawah untuk menemukan menu "Book Ticket". Isi tanggal kunjungan dan tiket yang akan dibeli.

Setelah itu, pilih metode pembayaran menggunakan kartu kredit atau virtual account bank tertentu.

Jakarta Aquarium & Safari akan mengirim barcode untuk ditukar menjadi tiket fisik saat datang pada hari kunjungan.

3. Beli tiket Jakarta Aquarium & Safari di Tiket.com

Terakhir, kamu bisa membeli tiket Jakarta Aquarium & Safari di Tiket.com.

Pilih jenis tiket yang akan dibeli dan klik "pesan" untuk mengisi data diri. Gunakan metode pembayaran dengan virtual account bank tertentu untuk menyelesaikan pesanan dalam waktu maksimal 60 menit.

Tidak perlu mencetak barcode atau bukti pembayaran. Cukup datang ke loket dan tukarkan dengan tiket fisik untuk masuk Jakarta Aquarium & Safari.

Baca juga: Panduan Lengkap Wisata ke Jakarta Aquarium & Safari dan Harga Tiketnya

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com