Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Legendaris KRI Dewaruci Berlabuh di Belitung Timur,Tapak Tilas Jalur Rempah

Kompas.com - 09/06/2024, 19:11 WIB
Heru Dahnur ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

BELITUNG, KOMPAS.com - Kapal Republik Indonesia (KRI) Dewaruci akhirnya berlabuh di Belitung Timur, Kepulauan Bangka Belitung, Minggu (9/6/2024).

Kedatangan kapal legendaris yang dulunya menjadi kapal latih para taruna itu mendapat sambutan antusias masyarakat.

"Sebagai warga, kami bangga karena menjadi salah satu daerah yang disinggahi KRI Dewaruci," kata seorang warga bernama Marwan di Belitung Timur, Minggu sore.

Baca juga: Pulau Kri, Titik Menyelam Populer di Raja Ampat yang Tercoreng

Dia berharap, kehadiran kapal tiang layar itu bisa berdampak positif bagi daerah Belitung Timur.

Sebagai daerah kepulauan, Belitung Timur kaya akan hasil laut dan menjadi jalur pelayaran sejak tempo dulu.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

"Momentum bagi daerah untuk memperkenalkan diri," ujar Marwan.

Tapak tilas jalur rempah

KRI Dewaruci dijadwalkan bersandar di Pelabuhan Tanjung Kluang, Kelapa Kampit selama empat hari setelah bertolak dari Jakarta.

Tim KRI Dewaruci bakal melakukan tapak tilas di Belitung Timur dalam rangkaian perjalanan antarpulau, Muhibah Budaya Jalur Rempah.

Baca juga: Menyusuri Jejak Perjalanan Komoditas Nusantara Lewat Pameran Jalur Rempah

Bupati Belitung Timur Burhanudin mengatakan, tim KRI Dewaruci akan mengeksplor daerah Belitung Timur sebagai jalur rempah Nusantara.

KRI Dewa Ruci berlabuh di Belitung Timur, Kepulauan Bangka Belitung, Minggu (9/6/2024).KOMPAS.com/HERU DAHNUR KRI Dewa Ruci berlabuh di Belitung Timur, Kepulauan Bangka Belitung, Minggu (9/6/2024).

Saat ini rempah yang terkenal yakni lada yang telah dikemas secara modern. Kemudian ada berbagai produk kuliner berbahan ikan yang menandakan kehidupan masyarakat setempat secara turun temurun.

"Tim akan melihat jalur rempah dan mengolah langsung makanan seperti sambal balacan," ujar Burhanudin.

Baca juga: Beragam Cara Menuju Desa Negeri Hila Maluku, Titik Nol Jalur Rempah

Tempat wisata yang bakal dikunjungi seperti Pantai Burung Mandi, Lipat Kadjang, Balok dan lahan rawa Tebat Rasau.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com