Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akik Bulu Macan, Batu Khas Jember

Kompas.com - 31/08/2015, 19:04 WIB

JEMBER, KOMPAS.com — Jember Fashion Carnaval International Event 2015 yang berlangsung semenjak tanggal 26-30 Agustus 2015 diramaikan oleh beberapa stan dari sejumlah dinas di Kabupaten Jember. Salah satunya Seksi Pertambangan Minyak, Gas Bumi, dan Geologi Dinas Perindustrian dan Perdagangan dan Energi Sumber Daya Mineral (Disperindag dan ESDM) yang memamerkan Batu Akik Bulu Macan.

Batu akik asal Kabupaten Jember ini dibanderol dari harga Rp 1 juta hingga Rp 75 juta. Rudy Danarto, Kasie Pertambangan Minyak, Gas Bumi, dan Geologi Disperindag dan ESDM Kabupaten Jember, mengatakan, batu akik bulu macan memang memesona dan punya keunikan.

"Awal tahun yang lalu, Bupati menugaskan kami mencari akik Jember untuk bisa diangkat. Dengan kondisi geologi Jember seperti ini, potensinya sangat besar," kata Rudy.

Kebetulan, menurut dia, Jember ada di lokasi Cincin Api Pasifik (jalur gunung berapi dan garis tumbukan lempeng yang membentang dari pantai barat Amerika Selatan sampai kepulauan di Pasifik Selatan) sehingga tidak hanya memiliki akik, tetapi juga emas dan tambang.

Akik bulu macan bisa didapatkan di Kecamatan Puger, Ambulu, dan Tempurejo. "Kami ingin menunjukkan kalau batu akik Jember tidak kalah dengan daerah yang lain," kata Bupati Jember MZA Djalal, Minggu (30/8/2015).

Batu bulu macan berasal dari serat tebu yang sudah memfosil. Apabila dilihat secara saksama, bulu serat tebu itu akan tampak. Jika terkena cahaya, bulu serat itu seolah-olah tampak bergerak-gerak. Dengan adanya batu akik ini, lanjut Djalal, popularitas akik Jember diharapkan bisa terangkat, dan masyarakat yang bermata pencaharian di bidang akik dapat meningkat. (Sendy Aditya Saputra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering Sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering Sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Travel Update
7 Hotel Dekat Stasiun Gambir, Mulai Rp 125.000

7 Hotel Dekat Stasiun Gambir, Mulai Rp 125.000

Travel Update
Wisata ke Arab Saudi Kini Bisa Pakai Visa Umrah

Wisata ke Arab Saudi Kini Bisa Pakai Visa Umrah

Travel Update
Promo Pameran Saudi Tourism Authority, Diskon Umrah hingga Rp 3 Juta

Promo Pameran Saudi Tourism Authority, Diskon Umrah hingga Rp 3 Juta

Travel Update
Wisatawan Nekat Kunjungi Tangga Haiku di Hawaii meski Sudah Ditutup

Wisatawan Nekat Kunjungi Tangga Haiku di Hawaii meski Sudah Ditutup

Travel Update
P'Narach Food and View, Resto dengan Konsep Unik di Kabupaten Semarang

P'Narach Food and View, Resto dengan Konsep Unik di Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
Bandara di Jepang Ini Tidak Pernah Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun

Bandara di Jepang Ini Tidak Pernah Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun

Travel Update
Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Jalan Jalan
5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

Jalan Jalan
25 Hotel Terbaik di Dunia 2024 Versi TripAdvisor, Ada dari Indonesia

25 Hotel Terbaik di Dunia 2024 Versi TripAdvisor, Ada dari Indonesia

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com